Pagelaran Etnik Budaya, Coklat Kita NJP Semarakkan Milangkala Pangandaran

“Yang sampai saat ini walaupun (keduanya, red) secara usia sudah tidak muda lagi. Tapi, kami sangat peduli beliau yang terus fokus mengembangkan seni dan budaya yang asli dari daerah Kabupaten Pangandaran,” imbuhnya.

Dirinya menambahkan, dalam peringatan Milangkala satu dasawarsa Kabupaten Pangandaran, Coklat Kita andil bagian dari kemajuan Pangandaran. Mulai dari infrastruktur sampai pariwisata.

“Artinya, bukan hanya andil dari pembangunannya. Tetapi kami jadi ikut peduli bagian dari kemajuan Kabupaten Pangandaran. Karena bahwa Coklat Kita hadir disini tidak hanya untuk memberi manfaat secara internal,” imbuhnya.

Melainkan juga, jelas Yudi, memberi manfaat bagi seluruh warga masyarakat Kabupaten Pangandaran. Lantas pada momen Coklat Kita Milangkala Satu Dasawarsa Pangandaran, pihaknya merasa bahagia.

“Yakni bisa memberi sesuatu yang membahagiakan bagi warga Pangandaran. Salah satunya adalah dengan menampilkan berbagai seni budaya yang asli, khas dari wilayah Kabupaten Pangandaran,” tandasnya.

Bersamaan, perwakilan creative communication Coklat Kita NJP, Agus Prayoga mengatakan, kemeriahan acara tampak dari animo masyarakat Pangandaran yang silih berdatangan. Terlebih mengingat ini pagelaran tahun kedua.

“Alhamdulillah dari masyarakat pangandaran luar biasa untuk antusias terhadap NJP ini. Khususnya dalam rangka Milangkala di dua tahun kemarin. Tahun 2019 dan tahun sekarang,” ungkapnya.

ANTUSIAS: Keseruan perwakilan kelurahan/kecamatan saat mengikuti karnaval budaya, dalam Coklat Kita NJP Milangkala Satu Dasawarsa Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, pada Sabtu (29/10).
ANTUSIAS: Keseruan perwakilan kelurahan/kecamatan saat mengikuti karnaval budaya, dalam Coklat Kita NJP Milangkala Satu Dasawarsa Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, pada Sabtu (29/10).

“Kegiatan milangkala tadi (Sabtu) pagi, dilakukan pagelaran karnaval oleh Pemda Kabupaten Pangandaran. Finish-nya itu adalah di area napak jagat pasundan,” imbuhnya.

Karnaval budaya tersebut dimeriahkan warga sekitar. Dari perwakilan masing-masing kecamatan dan desa, melakukan parade dan berakhir di Lapang Grand Pangandaran menuju malam puncak acara.

Dia menyebut, perihal bintang tamu yang mengisi acara malam puncak, terdapat nama-nama penyanyi seperti Giovani Gumilang yang berkolaborasi dengan Ega Robot, serta penampilan dari Saswi and Friends.

“Kami juga ingin membawa teman-teman artis Jabar lain, untuk bisa mengisi kegiatan kita next ke depannya. mudah-mudahan yang muda bisa kita bawa maju lagi, bisa bawa bareng bersama lagi,” tandas Agus.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan