Tempe Mendoan Jadi Tema Google Doodle Hari ini, Begini Tutorial Membuatnya

JABAREKSPRES.COM – Siapa tak kenal tempe, makanan khas Indonesia yang dicintai semua kalangan. Tempe bisa diolah menjadi beraneka macam makanan, salah satunya tempe mendoan yang hari ini secara mengejutkan menjadi tema Google Doodle hari ini, sabtu (29/10).

Tempe, merupakan olahan fermentasi dari kedelai yang sangat populer di Indonesia. Nyaris diseluruh wilayah Indonesia bisa ditemukan tempe dipasar. Dan sajian tempe paling populer adalah tempe mendoan.

Makanan khas Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, ini disebut tempe mendoan karena dimasak setengah matang. Dalam bahasa daerah Purwokerto, Mendo berarti dimasak setengah matang sehingga tercetuslah nama tempe mendoan.

Makanan yang satu ini menjadi sejenis makanan ringan yang tidak mengenal kondisi. Baik cuaca panas maupun dingin, tempe mendoan selalu bisa dinikmati.

Meski termasuk makanan sederhana yang murah meriah, namun tempe mendoan kini juga banyak yang menjadi salah satu menu di kafe dan restoran.

Camilan klasik ini dibuat dengan lapisan tepung terigu yang digoreng. Biasanya  dimakan dengan cara dicocol pada sambal kecap.

Lantas bagaimana cara memasaknya?

Pertama, siapkan bahan seperti tempe yang diiris tipis, minyak goreng, air, bawang putih yang dihaluskan, ketumbar bubuk, dan garam.

Untuk pelapis menggunakan tepung terigu, kanji, tepung beras, air, ketumbar bubuk, bawang putih yang dihaluskan, kencur yang dihaluskan, garam, dan daun bawang yang diiris halus.

Kedua, tempe dilumuri dengan bumbu perendam dan ratakan. Sisihkan tempe yang sudah dilumuri selama 15 menit agar bumbu meresap.

Ketiga, larutkan tepung terigu, kanji, dan tepung beras dengan air dan aduk hingga licin. Masukkan ketumbar, bawang putih, kencur, dan garam. Aduk hingga rata. Masukkan daun bawang dan diaduk kembali.

Keempat, panaskan minyak goreng dan celupkan tempe yang sudah dilapisi tepung satu-persatu. Kelima, goreng sebentar saja lalu angkat. Tiriskan tempe dan sajikan dengan sambal kecap. (jpnn)

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan