Viral Hasil Uji Pertalite RON 86, Pertamina Angkat Bicara

Jabarekspres.com – Ramai pengguna mengeluhkan bahwa BBM Jenis pertalite lebih boros dan warnanya pun berubah setelah mengalami kenaikan harga beberapa waktu lalu.

Karenanya, Baik Pemerintah Maupun Pertamina telah melakukan pengujian secara teknis perihal standar dan mutu BBM Pertalite. hasilnya diklaim telah memenuhi standar dan mutu BBM jenis bensin RON 90 yang dipasarkan di dalam negeri sebagaimana Keputusan Dirjen Migas Migas No. 0486.K/10/DJM.S/2017.

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengatakan Pemerintah melalui Lemigas telah mengambil sampel dari 6 SPBU, yakni Lenteng Agung, SPBU di Taman Mini (2 SPBU), SPBU Abdul Muis, SPBU di Sunter, dan SPBU di S. Parman.

“Sampel BBM Pertalite tersebut kemudian diuji di Balai Besar Pengujian Migas Lemigas Direktorat Jenderal Migas. Dengan prosedur dan standar pengujian yang baku untuk 19 parameter uji,” kata Tutuka melalui pernyataan resminya di Jakarta, Kamis (6/10).

Namun, kini heboh tersiar kabar di media sosial bahwa penurunan kualitas bensin Pertalite itu benar terjadi.

Seperti unggahan pada akun Twitter @Y2thok yang memperlihatkan foto uji coba BBM Pertalite dengan menakar RON Pertalite saat ini. Hasilnya diluar dugaan.

Saat mesin pengecek ron dimasukkan ke dalam botol yang berisi Pertalite menunjukkan bahwa hasil RON Pertalite hanya 86.

Berbeda dengan kenyataan yang diketahui masyarakat yang mana Pertalite memiliki RON 90.

“Ini namanya perampokan dan aparat melempem seperti kerupuk kena air.” tulis cuitan akun Twitter Y2thok.

Sontak saja, unggahan Twitter tersebut langsung membuat amarah para masyarakat yang merasa selama ini ditipu oleh Pertamina.

“Pertalite Sejatinya RON 90 faktanya hanya RON 86.” kata warganet di Twitter.

“Kalau ini benar, pantas aja lebih boros dari sebelumnya.” tulis warganet.

“Parah ini Prof. Dilaporkan juga terjadi lonjakan subsidi 6T dengan dalih konsumsi meningkat padahal dilapangan banyak yang beralih ke SPBU swasta.” kata warganet lainnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan