Pembinaan Pengolahan Bahan Alam Untuk Produk Kesehatan Gigi Mulut di Desa Mekarsaluyu

Jabarekspres.com – Pemanfaatan bahan alam di lingkungan yang mudah didapat dan murah memerlukan pemberian informasi yang jelas dan benar agar masyarakat dapat memilih dan menggunakan secara bijak bahan alam tersebut di sekitar lingkungannya untuk kesehatan gigi mulut di masa pandemi covid-19.

Kesehatan gigi dan mulut penting untuk diperhatikan karena termasuk ke dalam bagian integral dari kesehatan secara umum. Mayoritas penduduk Desa Mekarsaluyu Kabupaten Bandung Jawa Barat memiliki mata pencaharian sebagai petani dan buruh tani dengan pengetahuan kesehatan yang kurang.

Pandemi global virus Covid-19 telah berlangsung selama dua tahun, kondisi tersebut menyebabkan masyarakat perlu melakukan beberapa adaptasi dan perubahan perilaku termasuk kesehatan tubuh dan kesehatan gigi mulut.

Tujuan pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah pendekatan pendayagunaan peran keluarga dan kader dapat mandiri menjaga kesehatan dengan protokol kesehatan menyediakan bahan alam untuk pembuatan desinfektan dan obat kumur sendiri.

Metode pengabdian masyarakat melalui kegiatan pelatihan dan penyuluhan kepada masyarakat mengenai bahan alam dari lingkungan sekitar untuk meningkatkan kemandirian kesehatan gigi mulut di desa binaan wilayah Desa Mekarsaluyu Cimenyan Kabupaten Bandung.

Tim Pengabdian Masyarakat yang terdiri tiga Fakultas yaitu Fakultas Kedokteran Gigi-Fakultas Kedokteran-Fakultas Farmasi-LPPM Unjani pada 2 Oktober 2022 melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Mekarsaluyu Cimenyan Kabupaten Bandung dengan memberikan pelatihan pada kader dan ibu-ibu membuat desinfektan dari daun sirih dan batang serai dengan baik dan benar serta membuat obat kumur dari daun sirih dan daun kemangi.

Ketua tim pelaksana dalam pengabdian masyarakat ini adalah Dr. Euis Reni Yuslianti,drg.,M.Kes yang juga merupakan Ketua Unit Penelitian, Pengabdian Masyarakat, dan Publikasi Fakultas Kedokteran Gigi Unjani berharap dengan adanya pelatihan pada kader dan ibu-ibu mengenai ketahanan kesehatan dengan membuat produk sendiri bahan alam untuk kesehatan seperti desinfektan ramah lingkungan dan obat kumur  dari tanaman sekitar Mekarsaluyu dengan menekankan bahwa banyak bahan alam di lingkungan  yang diolah dalam bentuk sediaan yang lebih praktis berkhasiat, murah, dan mudah didapat untuk meningkatkan kesehatan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan