Tambah Kompetensi Keahlian Siswa, Prodi Teknik Komputer UPI Amalkan Ilmu Robotika Berbasis Simulator

BANDUNG – Prodi Teknik Komputer Kampus UPI di Cibiru gelar pelatihan Robotika di SMK Daarut Tauhid Bandung, bertajuk “Program Pelatihan Robotika Berbasis Simulator dengan Pendekatan STEM bagi Guru SMK untuk Penguatan Kompetensi di era revolusi 4.0”.

Tim pengabdian masyarakat ini terdiri dari 4 Dosen Prodi Teknik Komputer yaitu Deden Pradeka selaku Kaprodi Teknik Komputer. Muhammad Taufik Dwi Putra, sebagai ketua tim pengabdian Anugrah Adiwilaga dan Munawir. Serta melibatkan 6 mahasiswa prodi Teknik Komputer yaitu Dhimaz Purnama Adjhi, Haryanto Hidayat, Ferdinand Aprillian Manurung, Tiara Afriani, Rastra Wardana Nanditama dan Rafli Maulid Firmansyah.

Kegiatan ini disambut dengan baik dan antusias oleh Kepala Sekolah Bapak Huripudin dengan mempersiapkan peserta dan fasilitas yang dibutuhkan oleh Tim PkM UPI dan didampingi oleh Kepala Kompetensi Keahlian TJKT Bapak Cecep Rachman Mardiansyah.

Menurut Wakil Kepala Sekolah bidang kurikulum Bapak Afif Naofal kegiatan ini memang menjadi bagian kurikulum di SMK Daarut Tauhid Bandung sehingga kesempatan tepat untuk menambah pengetahuan dan keahlian bagi guru dan siswa.

“Salah satu alasan kami melaksanakan PkM ini di SMK Daarut Tauhiid, karena SMK Daarut Tauhiid memiliki salah satu jurusan yang satu rumpun komputer. Kegiatan PkM ini merupakan bentuk abdi kami terhadap masyarakat, dan kami berharap dengan diselenggarakannya kegiatan ini bisa memiliki kebermanfaatan baik untuk kami maupun mitra,” ucap ketua pelaksana Muhammad Taufik Dwi Putra dalam sambutannya.

Menurut Ketua Prodi Teknik Komputer Bapak Deden Pradeka, “Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) ini merupakan salah satu dari tri dharma perguruan tinggi. Masyarakat dalam konteks ini memiliki makna yang luas, tidak hanya berarti masyarakat di lingkungan sekitar saja namun juga bisa berarti masyarakat dari berbagai lapisan maupun kalangan.”

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 20 Siswa dan Guru SMK Daarut Tauhiid. Kegiatan ini dilaksanakan sebanyak dua pertemuan. Pada pertemuan pertama yang dilaksanakan pada Senin (6/08/2022) kegiatan diselenggarakan sebanyak dua sesi, sesi pertama dilakukan pada pukul 10.00 – 13.30 dan sesi kedua pada pukul 13.30 – 17.00.

Pemateri pertama memberikan wawasan mengenai Robotika melalui simulator WeBot dan menjelaskan detail setiap menu yang ada pada simulator WeBot dan dilanjutkan dengan menjelaskan step-by-step pengerjaan pembuatan Line Follower Robot.

Tinggalkan Balasan