Teras Cihampelas ‘Banjir’ Coretan, KUMKM: Sehari Dibersihin, Besoknya Ada Lagi

BANDUNG – Masalah lain yang dihadapi para pedagang kaki lima (PKL) Skywalk Cihampelas atau Teras Cihampelas selain sepi pengunjung, yaitu aksi vandalisme yang dilakukan orang tidak bertanggung jawab. Beberapa fasilitas, kios misalnya, tampak penuh dengan corat-coret.

Menanggapi hal demikian, Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (KUMKM) Kota Bandung, Atet Dedi mengaku bahwa pihaknya sudah mengecat ulang sejumlah kios tersebut. Namun kembali kotor oleh vandalisme.

“Kemaren juga udah diperbaiki apalagi yang banyak coretan. Itu kiosnya kami cat. Tapi sehari dibersihin, besoknya ada lagi yang mencoret,” ungkapnya saat dihubungi wartawan Jabar Ekspres, Sabtu (5/3).

Ia menambahkan bahwa apabila sudah seperti itu, perlu adanya pengawasan juga dari pedagang dan pihak-pihak terkait.

“Pedagang pun mesti ikut memantau. Bagaimana juga itu milik bersama,” sambung Kadis KUKM Kota Bandung itu.

Adapun selain pemeliharan fasilitas, pihaknya juga sudah memberikan sejumlah fasilitas tambahan bagi para pedagang di Teras Cihampelas.

“Sebagai tindak lanjut. Kami sempat memfasilitasi pedagang. Pasalnya kalau hujan, mengingat outdoor, air sering masuk ke dalam. Sehingga kami berinisitaif memberi tenda dan kursi. Supaya saat berbelanja di sana, tidak terganggu,” katanya.

Sementara itu, ia mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat Teras Cihampelas bakal menerima bantuan CSR dari salah satu perusahaan.

“Jadi tempat itu bakal dibenahi supaya lebih aktraktif. Sehingga mendorong orang untuk bisa berbelanja lagi di Teras Cihampelas,” ujarnya.

“Karena itu kan aset yang lumayan mahal juga waktu membangunnya. Mudah-mudahan bisa direalisasikan sehingga ada peningkatan,” pungkasnya. (zar)

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan