BANDUNG – Guna mengisi kekosongan kursi Wakil Walikota (Wawalkot) Bandung semenjak Yana Mulyana di angkat menjadi Pelaksana Tugas (PLT) Wali Kota, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), telah memutuskan dua nama yang akan mendampingi Yana Mulyana dalam membangun Kota.
Diketahui, dua nama yang di usung DPP PKS untuk mendampingi Yana Mulyana, yakni Ketua DPD PKS kota Bandung, Khairullah, dan anggota DPRD Jabar Komisi 5 sekaligus istri dari Almarhum Oded M Danial, Siti Muntamah Oded.
Menanggapi mencuatnya dua nama calon wawalkot tersebut, PLT Walikota Bandung, Yana Mulyana mengatakan bahwa dirinya sudah mengetahui informasi tersebut. Akan tetapi ia mengaku, hingga saat ini belum ada pembahasan lebih lanjut.
“Yang disampaikan sama mereka mah Khairullah sama Siti Muntamah, Surat Keputusan dari DPP nya PKS,” ujarnya saat di Balaikota Bandung, Senin (14/2).
Namun, dia menambahkan, hingga saat ini pihaknya belum melakukan pembahasan khusus terkait nama-nama calon Wakil Wali Kota nanti.
Apa lagi dia melanjutkan, Partai Gerindra selaku partai pengusung dirinya, hingga saat ini belum melakukan pembahasan lebih lanjut bersama PKS, untuk menentukan siapa yang akan mendampingi dirinya sebagai Wali Kota Definitif nanti.
“Yang pasti saya mah taat azas, itu (masalah dua nama) mah gimana Partai saya dan PKS saja,” ungkapnya
Sementara, ketika disinggung siapa yang layak untuk mendampingi dirinya nanti, Yana mengaku bahwa belum ada pembicaraan lebih lanjut.
“Saya sama partai saya juga belum bicara tentang ini. Tapi masalah itu (tentang siapa yang akan dipilih), saya mah ikuti apa yang diputuskan partai saja,” Pungkasnya.