7 Bahaya Mengkonsumsi Air Kelapa Berlebihan

JAKARTA – AIR kelapa, banyak direkomendasikan untuk obat berbagi penyakit, namun sebenarnya juga ada bahaya yang ditimbulkan bila mengkonsumsinya secara berlebihan.

Air kelapa juga menjadi salah satu minuman pelepas dahaga favorit banyak orang. Karena banyak yang meyakini memiliki kandungan gizi dan nutrisi.

Sebagian orang juga percaya air dari buah kelapa ini bisa  mengatasi panas atau demam, perut kram dan kembung, panas dalam, bahkan ada yang memasukannya dalam menu diet. Namun, apabila mengkonsumsinya secara berlebihan juga tidak baik untuk tubuh. Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Onlymyhealth.

1. Tinggi Kalori
Tahukah anda bahwa dalam satu butir kelapa memiliki nilai kalori yang tinggi. Meskipun memiliki kandungan gula yang rendah bila membandingkannya dengan jus buah dan minuman energi lainnya, kandungan kalorinya lebih tinggi. Terdapat sekitar 60 kalori dalam 11 ons air kelapa.

2. Memiliki Sifat Diuretik
Anda mungkin sering pergi ke kamar kecil jika meminumnya secara berlebihan. Inilah sebabnya mengapa Anda harus meminumnya dalam jumlah sedang, karena hanya akan memberikan manfaat sebagai hidrasi dan peningkatan energi.

3. Tidak baik untuk atlet Setelah sesi latihan yang ketat.
Tubuh atlet yang selesai latihan ketat pasti mengalami dehidrasi. Dalam kasus seperti itu, hindari meminumnya . Lebih baik selalu minum air biasa setelah latihan karena memiliki kandungan natrium tinggi yang hilang dari tubuh selama latihan.

4. Tidak aman untuk orang yang memiliki alergi
Jika Anda memiliki alergi buah atau kacang, maka air kelapa bisa memicu masalah. Karena kelapa yang merupakan kacang pohon bisa memperburuk reaksi alergi pada beberapa orang dan juga bisa menjadi parah dalam beberapa kasus.

5. Meningkatkan Kadar Gula Darah
Air kelapa mungkin rendah gula, tetapi tinggi kalori dan karbohidrat, yang keduanya adalah musuh bagi pasien diabetes.

6. Menimbulkan Tekanan Darah Rendah
Bagi penderita hipertensi atau tekanan darah tinggi, mengkonsumsi air segar ini bisa berakibat fatal. Mereka yang menjalani pengobatan harus menghindarinya karena bisa menurunkan tingkat tekanan darah mereka ke tingkat yang sangat rendah.

7. Menyebabkan Ketidakseimbangan Elektrolit

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan