BANDUNG – Informasi terbaru pembunuhan ibu dan anak di Kabupaten Subang, Jawa Barat (Jabar). Kasus tersebut telah ditarik ke Polda Jabar.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A Chaniago mengatakan, terhitung tanggal 15 November, kasus pembunuhan Subang ditangani Polda Jabar.
“Untuk kasus Subang, perkaranya sudah dilimpahkan ke Polda Jabar,” kata dia di Bandung, Selasa (23/11).
Kemudian, semua petunjuk dan bukti-bukti yang bersifat konvensional ke depannya akan disandingkan secara digital.
Itu dilakukan untuk memudahkan proses penyelidikan dan pemeriksaan. Mengingat banyak perangkat yang perlu digunakan dan ada si Polda Jabar.
“Kebetulan alat-alatnya di Polda Jabar. Jadi, untuk efisiensi waktu dan efektivitas dari penyelidikan dan penyidikan itu kami tarik,” ujarnya.
Seperti diketahui, kasus pembunuhan ibu dan anak di Kampung Ciseuti, Jalan Cagak, Kabupaten Subang belum kunjung terungkap.
Polisi hingga kini belum menetapkan tersangka. Adapun jenazah korban, telah dua kali dilakukan autopsi. (radar cirebon)