Trimulia dan BPK Penabur Cirebon Jumpa di Final

Selain itu, lini pertahanan yang ketat juga jadi andalan Troy dan kolega memberhentikan tim polesan Hendra Mulyadi itu.

“Awal-awal anak-anak masih adjustment, tapi anak-anak mulai terjaga ritmenya, dari situ kita bisa ambil game ini,” timpalnya.

Kendati kalah setengah poin lebih, para penggawa Smansa juga patut diapresiasi. Kegigihan mereka terjaga, bahkan hingga buzzer selesai. Salah satu pemain mereka Nycko Laksamana juga tampil cukup baik selama 22 menit 43 detik. Guard bernomor 5 itu menyumbang 10 poin dan 3 rebound bagi Smansa di laga kemarin sore.

Hasil ini pun membawa Trimulia melesat ke final untuk pertama kalinya dalam sejarah internal tim. Di final mereka akan bersua SMA BPK Penabur Cirebon, yang pada kemarin juga berhasil menumbangkan SMAN 9 Bandung dengan skor 90-58. BPK Penabur Cirebon sendiri tampil begitu dominan. Lewat motor serangannya Marcellinus Pillar, ia bisa menceploskan 19 poin, 5 rebound, dan 5 assist.

“Semua game adalah final, besok adalah final yang nyata,” pungkas coach Hengky usai tanding. Final sendiri bakal berlangsung pada Kamis (16/11) besok di GOR Laga Tangkas SPOrT Jabar Arcamanik, Bandung. (hth)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan