MENIKMATI alam ruang terbuka hijau (RTH) menjadi kegiatan rutinitas yang kerap dijalani oleh Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Cibiru, Yaya Sutaryadi.
Di tengah kesibukannya sebagai pelayanan masyarakat, pria berkacamata ini tetap meluangkan waktu saat libur untuk menikmati suasana alam terbuka.
Menurutnya, menyatu dengan alam memberikan dampak positif terhadap kesehatan jiwa dan raganya.
“Hobi saya memang main ke ruang terbuka hijau. Beberapa titik yang sudah saya datangi seperti ke kawasan Ciwidey, Palintang dan beberapa titik lainnya. Di sana (RTH) kita bisa menikmati alam yang indah,” kata Yaya saat dijumpai Jabar Ekspres, di ruang kerjanya, Senin (18/10/2021).
Baca Juga:Fraksi PKB DPRD Dengarkan Masukan Pimpinan Ponpes Se Kab Bandung Terkait Raperda Pondok PesantrenBesok Tidak Libur, Ngatiyana Larang ASN Cuti dan Bolos
Yaya yang kini sudah mengabdi sebagai pegawai negeri sipil (PNS) selama 36 tahun ini, masih bersemangat untuk menjaga pola gaya hidup sehat. Kegiatan olahraga menjadi hal wajib agar tubuh tetap sehat dan kuat.
“Selain jalan-jalan ke ruang terbuka hijau, saya juga rajin bersepeda. Ini sudah menjadi kegiatan wajib agar tubuh tetap sehat,” ungkapnya.
Sebelum menjabat sebagai Sekcam Cibiru, Yaya lebih lama menjabat sebagai Lurah Cisurupan Kecamatan Cibiru. Saat menjadi lurah, dirinya sering bermain ke ruang terbuka hijau yang ada di wilayah Kecamatan Cibiru ini.
Tak heran, selama menjadi lurah, dirinya berkolaborasi dengan sejumlah dinas di lingkungan Pemkot Bandung untuk menggali potensi wilayah seperti pengembangan lokasi wisata yang ada di Kelurahan Cisurupan sehingga bisa dinikmati warga sekitar.
“Dulu pas masih menjabat sebagai lurah. Saya bekerjasama dengan sejumlah dinas untuk mengembangkan lokasi wisata alam. Kebetulan lahannya milik pemkot jadi saya coba kembangkan,” ungkapnya.
Yaya yang beberapa bulan ke depan akan memasuki masa pensiun, bertekad akan terus mengoptimalkan pelayanan bagi warganya. Mulai dari kegiatan vaksinasi, mengkampanyekan protokol kesehatan (prokes) hingga layanan administrasi kependudukan seperti pembuatan e-KTP, Kartu Keluarga (KK) dan lainnya.
“Melayani masyarakat menjadi hal utama yang harus dikedepankan.Saya memang dari dulu dikenal dekat dengan warga bahkan selalu menampung aspirasi warga. Itu bisa dibuktikan pada saat menjadi lurah selama sembilan tahun lamanya. Begitu juga saat menjadi sekcam selama dua tahun terakhir ini,” tandasnya. (drx)
