Disdik Cimahi Larang Sekolah Memaksa Orang Tua Beli Seragam Baru

CIMAHI – Dinas Pendidikan (Disdik) Cimahi melakukan sosialisasi dengan beberapa sekolah agar tidak memaksa orangtua siswa membeli seragam baru.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cimahi, Harjono meminta Kepala Sekolah agar tidak memaksa  orangtua siswa jika belum memiliki dana untuk membeli seragam baru. Menurutnya, siswa harus tetap diperkenankan untuk belajar, meskipun mengenakan baju lama, asal sopan.

Hal ini dia tekankan, karena masih ada beberapa sekolah yang siswanya masih memakai seragam lama (dari sekolah sebelumnya, seragam SD atau SMP).

“Kami sudah menginstruksikan pada pihak sekolah untuk adakan sosialisasi. Kami paham dengan kondisi pandemi covid-19 ini secara ekonomi yang terjadi pada masyarakat,” ucap Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cimahi, Harjono, Rabu (8/9).

“Jadi, gunakan saja baju yang masih ada, meskipun sudah ngatung, yang penting sopan,”sambungnya.

Harjono mengaku sudah mengecek sejumlah sekolah di Kota Cimahi. Dia menyayangkan sekolah yang tetap memaksakan siswa membeli seragam baru di situasi ekonomi yang sulit seperti saat ini. Diapun menegaskan, sekolah tidak boleh mewajibkan siswa untuk menggunakan seragam baru.

“Saya cek ada beberapa sekolah yang memaksakan anaknya untuk menggunakan seragam baru. Dan itu tidak boleh pada kepala sekolah mewajibkan untuk masuk menggunakan seragam baru, dibebaskan,” tegasnya.

“Kalau mau pake yang baru enggak apa-apa. Belum ada juga boleh pake baju bebas,” tutupnya. (mg3)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan