Pochettino Ungkap Messi Siap Debut dengan PSG dalam Waktu Dekat

PARIS – Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Pochettino, telah mengungkapkan jika Lionel Messi bakal melakukan debut di Ligue 1 saat timnya bertandang ke markas Reims, Senin (21/8) dini hari WIB.

Kapten timnas Argentina yang bergabung ke PSG dengan status bebas transfer itu telah berlatih dengan baik bersama rekan barunya. Sejak Paris Saint-Germain meresmikan kedatangan Messi pada Selasa (10/8), sang megabintang telah melewatkan dua partai Ligue 1, yakni saat PSG menjamu Strasbourg dan ketika bertandang ke markas Brest.

Berbicara kepada ESPN, Pochettino menyebut Messi dalam kondisi baik dan siap melakukan debutnya berseragam PSG. “Ini merupakan minggu yang sangat baik bagi Leo. Minggu depan akan menjadi minggu yang panjang, saya ingin semuanya berjalan dengan baik.”

“Kami berharap dia (Messi, red) bisa berada di skuad dan mulai di level kompetitif (melawan Reims).” ujar Pochettino.

Sebagai informasi, laga kompetitif terakhir yang dimainkan Messi ialah saat membela Argentina di Copa America 2021. La Pulga -julukan Messi- diketahui tidak berlatih selama sebulan setelah membantu negaranya memenangi turnamen itu.

Terlepas dari kenyataan bahwa Messi akan melakukan debutnya untuk PSG, pemain berusia 34 tahun itu bisa segera absen karena tugas internasional.

Argentina akan menghadapi Venezuela dan Bolivia di kualifikasi Piala Dunia 2022 bulan depan, di mana Messi tergabung dalam skuad La Albiceleste. PSG bisa saja kehilangan bakat Messi andai ia mengalami cedera di dua pertandingan tersebut.

“Kami mendukung semua pemain yang menjalani laga internasinal, tidak hanya Argentina, tetapi semua negara yang melibatkan pemain kami,” tambah Pochettino.

Kehadiran Messi di Paris tentu diharapkan bakal mengembalikan supremasi PSG di Ligue 1 dan memenangi trofi Liga Champions.(sk/mcr15/jpnn)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan