Motor Hantam Truk di Sumedang, Satu Orang Meninggal Dunia

SUMEDANG – Telah terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Bandung-Cirebon pada Selasa (17/8) pukul 15.00 WIB.

Melalui informasi yang dihimpun Jabar Ekspres, lokasi peristiwa kecelakaan itu tepatnya berada di depan Rumah Makan Cahaya Sari Dua, Dusun Jelekong, Desa Cigendel, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang.

Saat dikonfirmasi, Kanit Laka Polres Sumedang, IPTU Sunandar membenarkan adanya kecelakaan yang melibatkan satu kendaraan motor dan satu unit mobil truk.

“Korban atas nama Edi, pekerjaan kerja swasta, kelahiran 1990,” kata Sunandar kepada Jabar Ekspres saat dihubungi melalui panggilan telepn, Selasa (17/8).

Sunandar menerangkan, pengendara motor yang menjadi korban kecelakaan itu merupakan warga Dusun Babakan Timur, RT02 RW07, Desa Nagreg, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung.

“Kendaraan motor Beat, nomor Polisi D 2382 VU yang dikendarai saudara Edi datang dari arah Bandung menuju Cirebon,” ujar Sunandar.

Sementara sang supir, dijelaskan Sunandar mengendarai kendaraan Mitsubishi truck colt diesel dengan nomor Polisi E 8328 PL yang dikemudikan oleh Jujun Junaedi dari arah berlawanan.

“Kendaraan motor yang dikendarai saudara Edi datang dari arah Bandung menuju Cirebon, pada saat melintas dijalan tersebut saat menikung kanan dan menurun diduga saudara Edi kurang berkonsentrasi,” imbuh Sunandar.

Akibat dugaan kurangnya konsentrasi dalam berkendara, Sunandar berujar, motor yang dikemudikan korban terlalu masuk ke kanan.

“Motor terlalu ke kanan dan memasuki badan jalan sebelah kanan, pada saat bersamaan dari arah Sumedang menuju Bandung datang kendaraan truk yang dikemudikan oleh saudara Jujun Junaedi, sehingga terjadilah tabrakan antara kedua kendaraan tersebut,” ucap Sunandar.

“Jadi pas belok bukan tekor, tapi mengambil kanan, menyenggol badan truk sebelah kiri,” tambahnya.

Dalam pemaparannya, Sunandar menuturkan, akibat kejadian kecelakaan tersebut pengendara sang pengendara motor meninggal dunia di lokasi dan telah dibawa ke RSUD Sumedang.

Sunandar melanjutkan, TKP kejadian laka lantas tersebut telah dibersihkan dan langsung diamankan.

“Kedua kendaran yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan dan masing-masing (kendaraan) sudah diamankan,” tutup Sunandar. (mg5)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan