DEPOK – Pengurus RW 08, Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya lakukan penyemprotan (fogging) sarang nyamuk (PSN) 3M Plus di kawasan Perumahan Bella Casa, tepatnya di kluster Dahlia dan Delonix pada Minggu (13/6) pagi.
Upaya tersebut dilakukan dalam rangka membasmi virus dengue yang menjadi pemicu demam berdarah (DBD).
Ketua RW 08, Kelurahan Tirtajaya, Rahmat Hidayat mengatakan, kegiatan penyemprotan dilakukan secara rutin setiap seminggu sekali.
“Fogging (penyemprotan nyamuk) ini rutin (setiap minggu) dilakukan di lima RT, yakni RT 01, RT 02, RT 03, RT 04 dan RT 05 yang meliputi empat kluster (Dahlia, Delonix, Irish, Jasmine),” kata Rahmat Hidayat saat ditemui Jabar Ekspres di lokasi, Minggu (13/6).
Rahmat mengatakan, penyemprotan tersebut bertujuan membasmi virus dangue yang sempat menyebabkan 3 warga di kluster Dahlia dan Delonix menderita DBD.
“Kebetulan sudah 3 warga di kluster Dahlia dan Denolix yang menderita BDB. Dari ketiga penderita, 1 di antaranya sudah berangsur pulih, sementara 2 lainnya masih dirawat di rumah sakit,” jelasnya.
Untuk mengantisipasi lonjakan kasus, pihaknya mengimbau kepada seluruh warga di RW 08 agar rajin membersihkan lingkungan dan berpartisipasi dalam memerangi virus demam berdarah di lingkungan masing-masing.
Terpisah, Jerry Intarto, 35, yang merupakan orangtua Regis, 8, penderita DBD, mencurahkan kegundahannya setelah tahu anaknya mengidap DBD.
“Tentu sebagai orangtua ada perasaan gelisah ya. Saat tahu anak saya terkena DBD, saya langsung bawa ke rumah sakit,” ujar Jerry.
“Dan setelah diperiksa, trombositnya menurun drastis. Saya kemudian mengikuti saran dokter yang menyarankan supaya anak saya perlu dikasih penambah cairan, mulai dari konsumsi buah jambu dan sebagainya,” tambahnya.
Jerry juga tak lupa membagi tips bagi siapa saja, utamanya bagi para orangtua yang anaknya menderita DBD.
“Tipsnya cukup sederhana, jangan panik, rajin kontrol kondisi anak, perkuat imun, ekstrak jambu, penambah cairan, dan jangan malu untuk berbagi informasi,” pungkasnya. (hrs)