Kebakaran Terjadi di Rancaekek, 2 Unit Damkar Diterjunkan

BANDUNG – Telah terjadi kebakaran hebat yang menghanguskan bangunan milik seorang warga di wilayah Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung pada Selasa (20/4).

Terkait hal itu, Kapolsek Rancaekek, Kompol Imron Rosyadi membenarkan mengenai adanya peristiwa amukan si jago merah.

“Ya betul, kita dapat laporan terjadi kebakaran di Desa Sangiang (Kecamatan Rancaekek),” kata Kapolsek kepada Jabarekspres.com saat dikonfirmasi melalui panggilan telepon pada Selasa (20/4).

Melalui informasi yang diterima Jabarekspres.com, Operator Damkar Unit Pos Cicalengka, Hendri menjelaskan, amukan si jago merah telah melahap gudang konveksi milik Tohir, 52, warga Kampung Gagak, RT04 RW03, Desa Sangiang, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung.

“Kejadiannya menurut laporan terjadi pukul 12.40 (WIB),” ucap Hendri saat ditemui Jabarekspres.com di Pos Damkar Cicalengka pada Selasa (20/4).

Setelah kurang lebih satu jam, Petugas Damkar berhasil memadamkan api dan mencegah api meluas ke area lainnya.

“Kebakaran berhasil kita padamkan dengan menerjunkan dua unit Damkar dengan 7 anggota,” imbuhnya.

Selanjutnya, Hendri menuturkan, dalam menjinakkan si jago merah tim Damkar Unit Pos Cicalengka memerlukan waktu hingga pukul 14.15 WIB. (Mg6/Bas)

Tinggalkan Balasan