Neymar Incar Gebeta Baru Bernama Natalia Barulich

TERKENAL dan banyak uang jadi modal utama Neymar Jr mengincar wanita-wanita cantik dan seksi. Baru-baru ini, striker Paris Saint-Germain (PSG) itu memperkenalkan pacar barunya yang bernama Natalia Barulich.

Dilansir dari radarnonstop.co yang mengutip Hola, Neymar dan Natalia Barulich sejatinya sudah berpacaran sejak awal tahun 2020. Namun keduanya belum pernah menunjukkan kemesraan mereka di media sosial.

Kamis (21/5), Natalia Barulich akhirnya menunjukkan salah satu momen mesra dengan Neymar Jr. Dalam postingan tersebut, Natalia dan Neymar terlihat sedang menjalani pemotretan untuk sampul majalah.

Mereka tampak sudah tak canggung lagi saat harus melakukan pose mesra. Neymar tampak gagah menggunakan jas motif garis yang dipadukan dengan celana panjang putih.

Sedangkan Natalia Barulich mempesona menggunakan blazer dress warna pastel. Neymar mengenal Natalia di sebuah pesta ulang tahun temannya.

Meskipun bukan model papan atas, pesona yang ditunjukkan oleh wanita asal Amerika Serikat itu sanggup mencuri perhatian Neymar.

Sejak dipacari Neymar, jumlah pengikut media sosial Natalia Barulich yang awalnya hanya ratusan ribu kini langsung melonjak hingga mencapai 2,7 juta. (bbs/tur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan