Denny Siregar: Irene yang Menang, Deddy Corbuzier yang Dapat Uang Miliaran

JAKARTA– Pegiat media sosial Denny Siregar ikut mengomentari duel catur antara Grand Master (GM) Catur Indonesia kategori wanita, Irene Kharisma Sukanda dan Dadang Subur atau Dewa Kipas yang disiarkan live di chanel YouTube Deddy Corbuzier.

Denny Siregar mengatakan, dirinya ikut menyaksikan jalan pertandingan. Dia menilai, yang menguasai permainan adalah Irene. Menurutnya beda kelas antara pecatur online dan offline.

“Memang beda kelas, pecatur online dengan pecatur offline. Irene seperti menahan diri untuk tidak mempermalukan Dadang Subur atau si Dewa Kipas yang dicurigai menaikkan ratingnya dengan curang. 3-0, cukuplah,” kata Denny Siregar di akun Facebooknya, Selasa (23/3).

Tapi bukan itu yang jadi sorotan Denny Siregar, dia lebih menyoroti keuntungan Deddy Corbuzier dalam pertandingan yang disaksikan langsung oleh 1 juta lebih menonton itu.

Denny Siregar menilai, yang menang sesungguhnya adalah Deddy Corbuzier sebagai pemilik chanel YouTube. “Pemenang sebenarnya bukanlah Irene Sukandar. Pemenang sebenarnya adalah Dedi Corbuzier, yang bergelar master juga meski bukan master di bidang catur,” katanya.

Dia mengatakan, Deddy adalah YouTuber berkelas. Beda dengan teman-teman artisnya yang hanya mainkan prank, pamer mobil mewah, gerebek rumah orang kaya, dengan konten-konten dinilai tak bermutu.

“Deddy lah yang mampu memanfaatkan momen yang awal-awalnya biasa saja, jadi sebuah pertandingan menarik dan dikemas dengan cantik,” ujarnya.

Denny Siregar bilang, meski gelontorkan Rp300 juta untuk hadian bagi para pemain, namun Deddy Corbuzier tidak rugi. Dia malah untung besar. Sebab banyak tawaran iklan yang masuk untuk duel catur itu.

“Saya menghitung ada 3 iklan di podcast-nya. Dan iklan yang paling besar adalah sebuah perusahaan e-commerce raksasa yang berani keluarkan uang miliaran rupiah untuk tampil dihadapan 1 juta penonton lebih di acara itu,” kata Denny Siregar.

“Hitung-hitung kasar sih, Dedi Corbuzier bisa dapat lah miliaran rupiah dalam satu acara itu. Buang-buang uang hadiah 300 juta rupiah kecil jadinya,” imbuhnya. (Fin.co.id).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan