BANDUNG – Persib Bandung berpotensi kehilangan empat pemain asingnya. Keempat pemain tersebut yakni, Omid Nazari, Geoffrey Castillion, Nick Kuipers, dan Wander Luiz. Kondisi ini merupakan dampak diberhentikannya Liga 1 2020, dan tak kunjung jelasnya pelaksanaan Liga 1 2021.
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengatakan, perihal kontrak pemain, manajemen yang lebih berwenang untuk berbicara.
“Terkait pemain asing itu perihal kontrak, dan mengenai kontrak harus berbicara langsung ke Teddy yang mengurus kontrak pemain,” ujar Robert dilansir dari laman resmi, Jumat (22/1).
Pelatih asal Belanda ini mengungkapkan, secara pribadi dirinya ingin para pemain asing yang ada bisa terus melanjutkan kerja sama di Persib untuk musim 2021. Apalagi keempatnya sudah terbukti memberikan kontribusi luar biasa pada saat mampu membawa Persib menjadi pemuncak klasemen Liga 1 2020 sebelum dihentikan.
“Saya tentunya ingin melanjutkan bersama seluruh keempat pemain asing yang kami miliki saat ini. Namun ini bukan hanya keputusan saya tapi juga keputusan dari pemain itu sendiri,” katanya. (bbs/bam)