Dinkes Targetkan Vaksinasi Nakes Selesai Akhir Februari

BANDUNG – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung menargetkan pemberian vaksin Covid-19 gelombang pertama terhadap para tenaga kesehatan (Nakes) selesai di akhir Februari 2021. Pasalnya, sebelum penyuntikan vaksin ada beberapa tahap pemeriksaan yang harus dijalani para nakes tersebut.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinkes Kota Bandung, Ahyani Raksanagara Kepada Jabar Ekspres melalui sambungan telepon, Jumat (22/1).

Menurutnya, beberapa tahap pemeriksaan yang dilakukan terhadap nakes yang akan divaksin sesuai dengan program nasional dimana untuk tahap satu dimulai pada Januari.

”Tahap pertama Januari hingga April dilakukan tenaga kesehatan dan petugas pelayanan publik. Tahap pertama ini kita harapkan selesai dia akhir Februari,” ujarnya.

Ahyani menjelaskan, untuk pelaksanaan vaksinasi tahap satu, pemerintah pusat memberikan dosis vaksin yang disesuaikan dengan jumlah tenaga kesehatan yang sudah terdaftar disetiap kabupaten/kota.

”SDM tenaga kesehatan yang telah terdaftar dalam sistem pusat di Kota Bandung berjumlan 25 ribu vail, namun ada serbu dari total 26 ribu SDM tenaga kesehatan yang belum terdaftar,” jelasnya.

Sementara untuk vaksinasi terhadap masyarakat umum, terang Ahyani, saat ini pemerintah pusat sedang mengupayakan sistem yang praktis. Sehingga pemerintah pusat masih menyempurnakan sistem tersebut. Dimana masyarakat harus mendaftar melalui suatu sistem yang dikelola oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

”Jadi nanti warga memasukan data seperti data umum dan NIK (Nomor Induk Kependudukan). NIK paling penting agar data tidak double (rangkap),” terangnya.

Dia mengaku, pihaknya menargetkan program vaksinasi yang dilakakuan sejak januari 2021 akan selesai pada maret 2022. Target tersebut sudah dengan vaksinasi terhadap masyarakat umum atau semua warga Kota Bandung.

”Target itu mengikuti pemerintah pusat. Jadi kita tidak membuat jadwal sendiri, tapi kita samakan dengan semua daerah di Indonesia,” katanya.

”Kalau semua pendudukan Indonesia ada sekitar 180, 5 juta warga yang harus divaksin. Kemungkinan dari April kesana baru dimulai tahapan berikutnya,” imbuhnya.

Untuk diketahui, sejak dilakukannya penyuntikan vaksin Covid-19 pertama pada 14 Januari 2021, progres vaksinasi terus digencar oleh Dinas Kesehatan Kota Bandung.

Pada Januari hingga April 2021 merupakan tahap satu dari progres vaksinasi yang dilakukan terhadap tenaga kesehatan, kemudian akan dilanjutkan terhadap anggota TNI, Polri, Penegak Hukum dan juga petugas yang rentan kontak dengan masyarakat.(mg8/ziz)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan