H-2 Formulir C Tasik Belum Kelar

“Kita juga berkoordinasi dengan Polda Metro karena beberapa daerah masuk wilayah hukum Polda Metro seperti Bekasi-Bekasi dan Depok,” kata dia.

Di tempat sama, Ketua KPU Kota Bandung, Rifqi Alimubarok mengungkapkan, masih terdapat kekurangan logistik untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub), yakni perlengkapan panduan administrasi pencoblosan berupa formulir mulai dari C1, C2, C3, C4, dan C5. Pihaknya masih menunggu distribusi dari KPU Jawa Barat untuk ditempatkan di 4.419 TPS.

“Mudah-mudahan kekurangan sepuluh persen logistik Pilgub bisa terpenuhi hari ini. Insya Allah, besok semua logistik sudah terdistribusikan,” kata Rifqi.

Namun, dirinya memastikan seluruh logistik Pilkada mulai dari kotak, bilik dan surat suara untuk Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung sudah berada di 30 kecamatan. Rifqi mengatakan, logistik tersebut nantinya akan didistribusikan para petugas ke TPS-TPS sebelum hari pencoblosan pada 27 Juni mendatang.

“Logistik Pilwalkot mah sudah aman. Kesiapan dari petugas KPPS maupun yang akan menjaga ketertiban TPS Kota Bandung juga sudah siap,” kata dia. (mg1/mg2/nie/rmo/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan