Berkaca dari pengalaman pesepak bola lain yang pernah terkilir bahunya, Salah bisa saja main di laga uji coba lawan Belgia di Brussels, 7 Juni dini hari WIB. Robbie Keane pernah saat Agustus lalu mengalami cedera yang sama seperti Salah. Keane hanya perlu delapan hari untuk memulihkan cederanya.
Tak cuma Salah. Laga final di Olimpiyskiy, Kiev, kemarin WIB (27/5) membuat peluang bek kanan Real di timnas Spanyol Dani Carvajal jadi terancam, dia terkena cedera hamstring di menit ke-35 setelah sedikit benturan dengan bek kiri The Reds Andy Robertson. (ren/ign)
DAFTAR KENAKALAN SERGIO RAMOS
2012-2013
vs Celta Vigo
Setelah jatuh berguling kaki Ramos menendang dagu gelandang Celta Augusto Fernandez.
2013-2014
vs Osasuna
Dalam duel udara sikut Ramos mengenai muka gelandang Osasuna Roberto Torres.
2006-2007
vs Atletico Madrid
Beradu sprint dengan penyerang Atleti Fernando TOrres, tangan Ramos memukul wajah Torres.
2015-2016
vs Barcelona
Ramos dengan nekad menekel dari belakang penyerang Luis Suarez dalam perebutan bola.
2008-2009
vs Malaga
Setelah menekel dari belakang bek Malaga Helder Rosario, Ramos menginjak dadanya.
2016-2017
vs Barcelona
Ramos diusir dari lapangan setelah menekel dengan dua kaki kepada pemain Barca Lionel Messi.
2012-2013
vs Galatasaray
Halauan Ramos terlampau tinggi dan menendang dada penyerang Galatasaray Didier Drogba
2011-2012
vs Villarreal
Ramos melompat dan kemudian menyikut dada gelandang Villarreal Nilmar