bandungekspres.co.id, CIMAHI – Warga RW 05 dan RW 15 Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi tengah meminta Pemerintah setempat untuk memenuhi janjinya memperbaiki sarana jalan di wilayah mereka. Pasalnya, sudah dua tahun disampaikan, realisasi perbaikan jalan belum dilakukan hingga saat ini.
Sekretaris DPC Aliansi Indonesia Kota Cimahi yang juga warga setempat mengungkapkan, dua tahun lalu warga sempat menyampaikan keinginan adanya perbaikan jalan di wilayah mereka, namun sampai saat ini belum terealisasikan. ”Saat Dinas PU masih dijabat Plt, dijanjikan perbaikan jalan di wilayah kami akan dilakukan pada awal 2016 ini, tetapi hingga pertengahan tahun, belum ada realisasinya,” terangnya, Rabu kemarin.
Menurut dia, kondisi jalan Cigugur sepanjang 500 meter yang berada di samping rel kerata api ini sudah rusak, sehingga perlu adanya perbaikan agar bisa menunjang aktivitas warga sehari-hari. ”Jalan ini menjadi sangat penting karena merupakan sarana penghubung antara Kelurahan Cigugur dan Kelurahan Baros, apalagi wilayah tersebut merupakan daerah industri yang mobilitas penduduknya sangat tinggi.
Dia berharap, keinginan warga agar jalan di wilayah tersebut diperbaiki bisa segera diwujudkan, sesuai dengan janji yang disampaikan oleh Plt Kepala Dinas PU Kota Cimahi beberapa waktu lalu. ”Kondisi jalan di sini banyak yang berlubang-lubang dan aspalnya mulai terkelupas, sehingga kalau hujan turun sangat mengganggu sekali,” paparnya. (bun/asp)