Tango Siaga Satu

[tie_list type=”minus”]KOLOMBIA V ARGENTINA [/tie_list]

bandungekspres.co.id– Argentina bertandang ke Kolombia dengan misi meraih kemenangan pertama di ajang kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan. Namun pelatih Gerardo Martino bersikukuh tak ingin mengubah pendekatannya yang terbukti gagal mendatangkan kemenangan dalam tiga laga awal kualifikasi. Situasinya semakin memburuk karena tim Tango tak diperkuat para pemain pilarnya akibat cedera.

Hasil imbang dengan Brasil pada pekan lalu melanjutkan trend negatif Argentina di babak kualifikasi. Dari tiga laga awal, Tango tak sekalipun meraih kemenangan dan hanya mampu mengemas dua poin saja. Itu menjadi catatan terburuk di sepanjang penampilan Argentina di babak kualifikasi.

”Kami harus menang di Kolombia. Tak perlu melihat papan klasemen untuk tahu bahwa kami harus menang. Melawan Kolombia tak akan sama seperti menghadapi Brasil. Kami harus mencoba mengendalikan pertandingan tapi saya percaya kami akan menghadapi tim yang bermain lebih menyerang,” kata Martino seperti dilansir Four Four Two.

Argentina memang harus menang. Pasalnya, posisi mereka saat ini terpuruk di peringkat sembilan atau peringkat dua dari bawah setelah Venezuela. Para pemain tertekan, bukan hanya karena catatan buruk itu. Juga dipicu cedera yang menimpa banyak pemain pilarnya. Jika sebelumnya Argentina tak bisa diperkuat Lionel Messi, Sergio Aguero, Carlos Tevez dan Javier Pastore. Maka pagi nanti, kekuatan mereka semakin melemah menyusul cedera yang dialami Gonzalo Higuain yang terkapar saat menghadapi Brasil.

Praktis, menghadapi Kolombia nanti, Tango hanya akan mengandalkan Angel Di Maria dan Ezequiel Lavezzi di lini depannya. Tapi itu tidak membuat skuad Kolombia merasa di atas angin. Bagaimanapun, dengan materi tim yang hampir merata di semua lini, Argentina tetap tim yang kuat dan berbahaya.

”Kami tahu tanggung jawab kami dan lawan yang kami hadapi. Argentina memiliki para pemain hebat, bahkan meski tak diperkuat sejumlah pemain utama, mereka masih memiliki pemain berkualitas yang siap dimainkan. Ini akan menjadi laga sulit, Argentina sudah menunjukkan itu saat melawan Brasil. Mereka mampu mengimbangi Brasil meski tak diperkuat Messi, Tevez atau Pastore,” kata gelandang muda Kolombia Edwin Cardona.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan