[tie_list type=”minus”]Siap Wujudkan Jabar Kahiji[/tie_list]
BANDUNG – Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Jawa Barat rencananya akan mengirimkan 14 atlet terbaiknya di ajang kejuaraan Pekan Olahraga Nasionall (PON) XIX/2016 mendatang. Dengan 14 atlet tersebut diharapkan mampu mendulang medali untuk mewujudkan target Jabar kahiji.
”Ya, kita akan mengirimkan 14 atlet terbaik yang terdiri dari 7 atlet putra dan 7 atlet putri. Dimana, mereka sebelumnya kami cetak setelah hasil dari pada seleksi terlebih dahulu,” ungkap Aggy salah seorang Pengurus Cabang Percasi Jawa Barat kepada Bandung Ekspres, kemarin (28/9).
Aggy mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan berbagai persiapan untuk PON XIX/216 dengan terus – menerus memberikan pembinaan kepada para atlet. Dengan begitu, Ia berharap di saat kejuaraan nanti atlet Jabar mampu menjaga harkat, martabat juga nama baik serta kredibilitas Jabar.
Aggy menuturkan, sejauh ini pihaknya belum bisa mengumumkan siapa atlet yang akan berlaga di PON mendatang. Pasalnya, saat ini masih dilakukan tahap seleksi. ”Semoga saja di awal seleksi ini melahirkan atlet yang siap tandingan,” tutunya.
”Kita akui bahwa atlet dari daerah lain juga tangguh-tangguh, tetapi kita selaku pengurus cabor percasi Jabar harus lebih meningkatkan kemampuan atlet supaya mampu menandingi atlet asal Provinsi lain,” imbuhnya.
Dengan begitu, dia berharap target Jabar Kahiji bisa terwujud. Dengan persiapan selama satu bulan ini, dia ingin semua atlet sudah sangat siap menghadapi PON XIX/2016 mendatang ”Kami berharap Percasi Jabar mampu mendapatkan medali emas pada ajang kejuaraan PON kali ini, dan akan kita perjuangkan,” ungkapnya.
”Kami harapkan ada nya kerjasama team yang solid dalam pelaksaan PON nanti, sehingga apa yang menjadi impian bisa menjadi kenyataan,” pungkasnya. (aku/asp)