Saat mengunjungi pameran, dia menggunakan puluhan batu akik dijari tangan dan badannya. Sehingg kehadiran orang yang satu ini mengundang perhatian masyarakat. ’’Pokoknya saya ingin membantu pangsa pasar batu akik dengan harga yang terjangkau masuarakat,’’ tegasnya.
Ketua panitia pameran, Wahab mengatakan, selain pameran di acara itu juga digelar kontes batu akik. Meraka yang menjadi peserta wajib membayar uang pendaftaran sebesar Rp 200 ribu. ’’Dengan kontes ini diyakini akan banyak pesertanya sehingga jadi daya tarik pula. Peserta yang ikut 75 persen dari peserta pameran, sisanya umum,” tutur Wahab. (gun/rie)