Terhenti di Vientiene

[tie_list type=”minus”]Raihan Gol Atep Terputus[/tie_list]

Torehan positif sang elcapitano Atep Rizal yang selalu mencetak gol dalam setiap pertandingan akhirnya terputus saat Maung Bandung menghadapi Lao Toyota FC, kemarin (15/4). Padahal, di tiga laga sebelumnya, pemain asal Cianjur ini selalu sukses membuat gol bagi Persib.

ATEP AFC
MENYESAL: Kapten Persib Atep gagal mempertahankan rekor mencetak gol berturut-turut saat pertandingan menghadapi Lao Toyota FC, di National Sports

MAUNG Bandung hanya bermain imbang tanpa gol saat berhadapan dengan Lao FC pada pertandingan lanjutan Grup H Piala AFC 2015 di Stadion National Sport Complex Vientiene Laos, kemarin (15/5). Dengan hasil itu, kans lolos dari fase grup masih belum aman.

Kendati masih menempati posisi puncak, tetapi Persib ’kudu’ waspada akan ancaman tim lainnya. Sebab, Persib sendiri kini baru mengemas delapan poin hasil dari dua kali kemenangan dan dua kali draw. Namun demikian, semuanya masih memungkinkan, dengan catatan, akan ditentukan dalam dua laga sisa selanjutnya menghadapi Ayeyawady United dan New Radiant.

Selain hasil tersebut, ada yang menarik dari pertandingan kemarin. Atep yang selalu tampil menjadi pahlawan bagi Pangeran Biru, kemarin nyaris tak bisa berbuat apa-apa. Torehan gol di tiga laga berturut turut yang sempat diperolehnya harus terhenti di Vientiene, kemarin. Alhasil, Persib pun harus puas berbagi angka dengan tuan rumah.

Walau demikian, Pelatih Emral Abus mengaku puas dengan hasil yang ditorehkan anak asuhnya. Meski imbang, dia menilai para pemainnya tampil maksimal.

” Pertandingan di sore tadi (kemarin) cukup bagus menurut saya. Pemain kita cukup memainkan permainan yang bagus. Tapi mungkin dari hasil kita gagal meraih kemenangan,” ungkapnya dikutif dari laman simamaung.com.

Dia pun menyayangkan kekurang tenangan anak asuhannya dalam memanfaatkan beberapa peluang. ”Sesuai dengan prediksi kami di awal, pertandingan ini memang tidak mudah. Kami sebenarnya bermain bagus, juga punya lebih banyak peluang,” tuturnya.

Dari hasil ini, dirinya akan melakukan evaluasi agar target melaju ke babak 16 besar bisa tercapai. ”Tapi apa boleh buat tidak ada yang bisa menjadi gol. Meski begitu, target satu poin kita di awal bisa tercapai,” ucapnya. (asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan