Serahkan Lima Maskara untuk Desa di Cianjur

CIANJUR – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menyerahkan lima unit Mobil Aspirasi Kampung Juara (Maskara) kepada lima desa berprestasi di Kab. Cianjur, Selasa (24/12/19). Lima desa tersebut yakni Cirangrang (desa mandiri), Cikadu (desa laboratorium sinergisitas), Cipendawa (desa mandiri), Ciwalen (juara lomba desa 2019), dan Cipanas (desa mandiri).

“Hari ini di Cianjur ada lima desa yang mendapatkan Maskara. Silakan dimanfaatkan dan harus jadi pemicu semangat bagi kepala desa lainnya bila ingin dapat mobil serbaguna ini,” kata Uu.

Uu meminta masyarakat kelima desa itu memanfaatkan Maskara dengan sebaik-baiknya. Menurut dia, Maskara diberikan kepada desa berprestasi dan desa percontohan. Dia pun mengatakan, penyerahan Maskara menjadi salah satu upaya Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar mewujudkan Desa Juara.

“Bisa dipinjamkan juga ke masyarakat yang mau hajatan karena mobil ini ada sound system-nya. Semoga mobil ini bisa menambah kesejahteraan dan kebahagiaan masyarakat,” ucapnya.

“Dulu tahun 2018 di Jabar masih ada desa berstatus sangat tertinggal yaitu 48 se­karang sudah zero atau tidak ada sama sekali desa bersta­tus sangat teringgal,” imbuh­nya.

Plt. Bupati Cianjur Herman Suherman menyebut, penyera­han Maskara akan menjadi magnet bagi desa lain di Ci­anjur untuk terus mengopti­malkan sumber daya dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Terima kasih atas bantuan lima Maskara untuk masyarakat Cianjur. Maskara ini akan jadi magnet untuk desa-desa lainnya agar menjadi desa mandiri,” kata Herman. (mg1/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan