Pertamina Permudah Akses Konsumen Dapatkan LPG 3Kg Dari Agen Pangkalan Siaga Hingga Bazar Murah

PURWAKARTA – PT Per­tamina (Persero) Marketing Operation Region III telah menyiagakan 120 Pangka­lan LPG PSO (Public Ser­vice Obligation/Subsidi) 3 kilogram (Kg) yang bero­perasi 24 jam, dari total 432 Pangkalan LPG di wilayah Kabupaten Purwakarta.

Seluruh Pangkalan LPG Per­tamina menerapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) di berdasarkan SK Bupati setem­pat sebesar Rp 16.500 per ta­bung. Data tersebut termasuk 25 SPBU yang juga ditunjuk sebagai Pangkalan LPG.

Selain Pangkalan LPG, Pertamina mengoperasikan 12 Agen PSO Siaga, 5 Agen Non PSO Siaga.

Unit Manager Communi­cation & CSR MOR III Dewi Sri Utami menjelaskan, sejak memasuki masa Sa­tuan Tugas (Satgas) Ramad­han dan Idul Fitri (RAFI) 2019, rantai distribusi LPG resmi Pertamina yakni agen dan pangkalan telah disia­gakan sejak hari pertama bulan Ramadhan.

Pihaknya memprediksi pada dua minggu pertama bulan puasa, dan menjelang lebaran, konsumsi LPG khususnya 3 Kg naik seiring dengan meningkatnya ak­tivitas memasak masyara­kat. Bahkan di awal Mei, konsumsi harian di Pur­wasuka meningkat hingga mencapai 9%.

’’Untuk menjaga pelayanan kepada masyarakat di bulan suci ini, kami telah menyi­apkan pangkalan siaga yang tetap beroperasi agar ma­syarakat mudah mendapat­kan LPG, khususnya area Purwakarta, Subang dan Karawang (Purwasuka),” ujarnya.

Dewi menghimbau ke­pada masyarakat agar mem­beli LPG Kg di Agen dan Pangkalan sehingga bisa mendapatkan harga sesuai HET di wilayah setempat.

Sebagai informasi, HET LPG 3 Kg di wilayah Pur­wakarta berdasarkan SK Bupati adalah Rp 16.500 per tabung. Sementara itu, HET di Kabupaten Subang yaitu Rp 16.000 per tabung dan Karawang Rp 16.000 per tabung.

“HET ditentukan berda­sarkan SK Bupati setempat dan diterapkan di seluruh pangkalan dan agen resmi Pertamina,” kata Dewi.

Untuk mempermudah ak­ses masyarakat mendapatkan LPG, Pertamina juga be­kerja sama dengan Pemda dan Hiswana Migas setempat melalui kegiatan Bazar Mu­rah yang menjual bahan kebutuhan pokok serta LPG 3 Kg.

Dalam Bazar tersebut, Per­tamina juga menyediakan LPG non subsidi seperti Bright Gas dan Elpiji 12 kg.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan