Gerakan Indonesia Satu Dukung Jokowi

TASIKMALAYA – Sejumlah organisasi kepemudaan dan tokoh masyarakat Tasikmalaya yang berhimpun dalam Gerakan Indonesia Satu, mendeklarasikan dukungan terhadap Calon Presiden dan Wakil Presiden Indonesi nomor urut satu, Joko Widodo-KH. Ma’aruf Amin di Hotel Crown Tasikmalaya, kemarin (27/9).

Koordinator Forum Aspirasi dan Demokrasi Masyarakat Tasik yang ikut mendeklarasikan dukungan, Yosep Nurman, mengatakan gerakan ini mendukung Jokowi-Amin dalam Pemilu 2019. Nama Gerakan Indonesia Satu yang diusung merujuk pada nomor paslon capres-cawapres yang telah ditetapkan KPU.

”Kami mendukung salah satu calon, yaitu Jokowi-Amin dalam pemilihan presiden nanti. Nama Gerakan Indonesia Satu itu ke Jokowi-Amin,” kata Yosep kepada wartawan di sela-sela deklarasi.

Salah satu visi yang diusung gerakan ini yakni menangkal informasi-informasi hoaks menjurus fitnah kepada pasangan Jokowi-Amin. Menurut mereka, saat ini telah banyak informasi-indormasi hoaks yang dinilai merugikan Jokowi-Amin.

”Gerakan Indonesia Satu itu untuk menghantam gerakan atau isu seperti itu, yang dilakukan tim lawan. Masyarakat jangan mudah terprovokasi dan terkena hasut, jadi kita berita itu harus disaring dulu, baik dari media cetak, maupun online,” kata dia. (feb/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan