Rick’s Cubanos Perkaya Wisata Kuliner Bandung

jabarekspres.com, BANDUNG – Wisata kuliner Kota Bandung semakin beragam dengan hadirnya Rick’s Cubanos di Jalan Gandapura Nomor 71 A. Kuliner asal Meksiko ini dibuka aktor dan pemain sinetron Ricky Harun pekan lalu.

Cubanos sendiri berbentuk sandwich berisi olahan daging, keju dan sayuran. Menurut Ricky, meskipun cubanos berasal dari Meksiko, namun rasa telah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia.

Ricky mengatakan Cubanos yang dihadirkan di Bandung tentu telah diuji coba dengan selera warga Bandung. ”Cubanos ini simple, bisa dibawa sebagai sarapan untuk berangkat kerja,” ujar suami dari artis Herviza ini.

Rick’s Cubanos memiliki dua jenis cubanos yaitu berisi daging sapi dan ayam. Konsumen bisa memilih saus barbeque dan lada hitam sesuai seleranya.

Harga makanan cepat saji ini dijual seharga Rp 20 ribu -50 ribuan, dengan ukuran yang cukup mengenyangkan sebagai pengganjal rasa lapar.

”Saya sengaja buka bisnis kuliner bukan karena latah, ini karena kebetulan saja saya berprofesi di dunia entertaint yang membuka binis kuliner di Kota Bandung,” terang Ricky.

Menurut dia, kehadiran Rick’s Cubanos diharapkan mampu memperkaya khazanah kuliner di Kota Kembang dan sukses mencuri perhatian pemburu makanan. Dengan harga ekonomis, ia berharap semua kalangan bisa menyukai makanan dari Rick’s Cubanos.

Untuk operasionalnya, Ricky menggandeng grup Jannah Corp. Grup ini dipercaya dan telah sukses melahirkan brand-brand kuliner ternama milik artis. (fik)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan