Turnamen Billiard PWI Kota Bogor Ciptakan Keguyuban dan Sportivitas

Para juara di turnamen Billiard 9 Ball Class Pemula PWI Kota Bogor bersama panitia pelaksana, Rabu (19/2). (Yudha Prananda / Jabar Ekspres)
Para juara di turnamen Billiard 9 Ball Class Pemula PWI Kota Bogor bersama panitia pelaksana, Rabu (19/2). (Yudha Prananda / Jabar Ekspres)
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Sebanyak 64 peserta mengikuti turnamen Biliard yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bogor dalam rangkaian HUT ke-79 dan HPN tahun 2025 pada Rabu (19/2).

Kegiatan yang berlangsung sejak siang hingga petang di Oneway Billiard, Jalan Merdeka, Kota Bogor itu diikuti oleh 35 wartawan yang bertugas di Bogor hingga Jakarta dan perwakilan ASN di Pemkot Bogor, BUMD dan DPRD Kota Bogor.

Faris F perwakilan dari Perumda Tirta Pakuan menjadi pemenang usai menaklukan Reza Indra Malik yang merupakan wartawan dari Harian Metropolitan dalam laga final dengan skor 4-2.

Baca Juga:Dalang Kasus Penembakan di Pasar Mawar Bogor Ternyata Pengusaha, Polisi Beberkan Motifnya!Pencarian Pria Hilang di Gunung Manglayang Masih Berlangsung, Survivor  Belum Ditemukan

Sementara untuk Juara ke-3 yakni Rian perwakilan dari Kecamatan Bogor Tengah yang sukses menumbangkan Penjabat (Pj) Sekda Kota Bogor, Hanafi, dengan skor 4-2.

“Pertandingan ini menggunakan sistem gugur, dari 64 peserta mengerucut menjadi 16 peserta, kemudian masuk kedalam 8 besar dan semi final. Saat semi final, 4 peserta yang lolos dan bertarung sengit untuk memperebutkan naik podium di juara ke 1, 2, 3 dan 4,” kata Ketua PWI Kota Bogor Herman Indrabudi.

Aldho, sapaanya, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah mendukung, mensuport dan mensukseskan acara turnamen Biliard yang merupakan event perdana digelar oleh PWI Kota Bogor.

Melalui turnamen ini diharapkan dapat memperkuat keguyuban dan sportivitas antar lintas media maupun personal wartawan dan para narasumber di lingkungan Pemkot Bogor.

Selain itu, sambung Aldho, kegiatan ini menjadi salah satu peluang bagi PWI Kota Bogor dalam mencari bibit atlit wartawan Billiard, karena olahraga Billiard salah satu pertandingan yang ada di event olahraga PWI, baik Forwada maupun Forwanas.

“Terima kasih kepada Oneway Billiard yang telah memfasilitasi lokasi pertandingan turnamen ini, pihak KONI dan POBSI Kota Bogor yang turun langsung dalam membantu mengatur jalannya pertandingan. Melalui turnamen ini, semoga seluruh wartawan dan para mitra kerja strategis semakin sinergi, terus membangun kerjasama di berbagai bidang,” tutur Aldho.

Dalam sambutannya, Hery Antasari mengaku senang bisa menjadi bagian dari turnamen yang digelar oleh PWI Kota Bogor ini. Ia menilai kegiatan turnamen biliard ini sangat positif untuk mempererat hubungan antara pemerintah, aparat, dan insan pers.

0 Komentar