Aplikasi AMG Pantheon Terbukti Setahun Menguntungkan Anggotanya, Masih Rawan Penipuan?

aplikasi AMG Pantheon yang sudah setahun berjalan.
aplikasi AMG Pantheon yang sudah setahun berjalan.
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Banyak yang masih meragukan keamanan aplikasi trading AMG Pantheon, meski dalam setahun terakhir sudah membuktikan diri memberikan banyak keuntungan untuk semua anggotanya.

Aplikasi ini kini sudah mulai menyebar ke banyak wilayah di Indonesia, pemasarannya lebih cepat dari dugaan karena melibatkan orang dekat, seperti keluarga, teman dan juga saudara.

Aplikasi trading ini sudah memiliki ribuan anggota sehingga mampu bertahan cukup lama bahkan lebih dari setahun berjalan.

Baca Juga:Keistimewaan Bulan Rajab, Bulan Pemberhentian Menuju RamadhanBMKG Ingatkan Waspada Banjir Hingga 20 Desember 2025, Ini Potensi Wilayahnya 

Padahal sudah banyak yang memprediksi aplikasi ini tidak akan jangka panjang, dalam hitungan bulan akan terbukti scam, karena menggunakan skema ponzi.

Namun ternyata aplikasi justru kian berkembang, mereka juga mulai membuka kantor cabang baru dibanyak tempat, membuat acara-acara amal, pertemuan rutin, sosialisasi hingga kaderisasi.

Banyak yang mengaku sudah meraih keuntungan besar dari aplikasi investasi trading ini, ada yang hanya mengeluarkan modal Rp5,2 juta namun sudah berhasil mendapatkan total RP123 juta dari aplikasi ini.

Hal yang sama juga disampaikan akun lain, yang mengaku deposit 312 USDT atau sekitar Rp5,2 jutaan, kini sudah berhasil dapat Rp160 jutaan.

Sebuah pencapaian yang luar biasa, namun juga sangat tidak masuk akal, karena keuntungan yang puluhan kali lipat dalam waktu singkat ini justru membuatnya jadi mencurigakan.

Meski sudah di berikan peringatan, namun sebagian anggtanya tetap yakin bahwa aplikasi aman, sebagian lagi mulai bingung, bingung dan penasaran, tentang keamannya menaruh uang diaplikasi ini, dan akhrnya mencari tahu

Aplikasi yang menggunakan sistem ponzi seperti AMG Patheon ini memang tidak memiliki jaminan keamanan, bahkan mereka tidak berani mengurus perizinan karena modusnya bisa terbongkar dalam menipu para korbannya.

Baca Juga:Hati-hati yang Suka Belanja Online,  OJK Peringatkan Banyak  Modus Penipuan Baru di Akhir TahunIndomobil eMotor Sprinto Resmi Mengaspal di Bandung, Solidaritas Mobilitas Urban Masa Kini

Apalagi Platform Aslinya Pantheon Venture sudah memebrikan klarifikasi bahwa AMG Pantheon bukan bagian darinya dan dicurigai hanya mencatut namanya saja.

Kini, sebelum aplikasi ini benar-benar scam dan merugikan para anggotanya, sebaiknya menyelamatkan diri dulu dengan mengambil semua aset yang ada didalamnya, dan pastikan berhenti untuk melakukan deposit apalagi mengajak orang bergabung, karena resikonya besar.

0 Komentar