Seorang Anak Ditemukan Meninggal Tenggelam di Situ Cileunca Pangalengan

JABAR EKSPRES – Seorang anak berusia 3 tahun diduga tenggelam saat mengikuti kegiatan di Situ Cileunca, Kampung Puncakraya, Desa Margaluyu, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Sabtu (14/9).

Korban yang merupakan warga Bekasi ini diduga hilang sebelum akhirnya ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di Situ Cileunca.

Kapolsek Pangalengan, AKP Edi Pramana membenarkan peristiwa tersebut dan terjadi pukul 15.03 WIB.

“Betul ada informasi adanya satu orang anak kecil tenggelam di Situ Cileunca,” ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (15/9).

Menurut Edi, kejadian bermula saat rombongan salah satu Pabrik dari Jakarta menggelar kegiatan di Lokasi Green Corner Land, Situ Cileunca.

Korban yang merupakan anak dari salah satu peserta ini dikabarkan hilang saat sedang berkumpul dan mendapat pengarahan dari Event Organizer (EO) untuk berfoto grup.

“Pada jam 15.05 WIB, diketahui salah satu anak dari peserta telah tidak ada di lokasi, namun hanya ditemukan sebuah handphone di pinggiran Danau Situ Cileunca,” jelasnya.

Selanjutnya pihak keluarga korban langsung melaporkan ke Babinkamtibmas Desa Warnasari dan selanjutnya dilakukan pencarian.

Setelah dilakukan pencarian selama kurang lebih 20 Jam, akhirnya korban pun ditemukan pada Minggu (15/9) sekitar pukul 13.00 WIB.

Korban ditemukan di dekat lokasi ditemukannya Handphone serta masih menggunakan baju yang sama sebelum dinyatakan hilang.

“Barusan sekitar pukul 13.00 WIB, korban berhasil ditemukan tak jauh dari lokasi ditemukannya handphone milik korban di dekat Situ Cileunca,” pungkasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan