Sementara itu Wakil Menteri Pertanian RI Sudaryono menuturkan, berdasarkan kondisi geografis, Jawa Barat di beberapa daerahnya berbukit- bukit. Tak jarang sumber air berposisi lebih rendah dari pada lahan pertanian.
BACA JUGA: KPK Observasi Kota Bogor, Pj Wali Kota: Pemkot Komitmen Berantas Korupsi
“Di Jawa Barat ada kondisi geografis, sumber air di bawah, lahannya di atas, maka segera laporkan kepada Direktur Irigasi. Kalau ada hal serupa, maka ini adalah target kita memberikan program irigasi perpompaan,” ucap Sudaryono.
“Jadi perpompaan di Kementerian Pertanian itu ada yang diberi pompa, juga ada yang ditransfer uang kepada kelompok tani sehingga mereka bisa membangun di tebing dengan ditambah pipa-pipa,” tambahnya.