The Jungle Private Camp
The Jungle Private Camp menawarkan pengalaman berkemah di ketinggian 1000 mdpl. Selain udara sejuk, kalian bisa menikmati hiking menuju air terjun kembar. Tempat ini menyediakan pilihan tenda atau glamping dengan fasilitas air hangat untuk kenyamanan tidur.
Lokasinya berada di Kampung Pasir Manggis, Desa Megamendung, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dengan harga tiket mulai dari Rp10.000 per orang.
Tanah Polaris
Tanah Polaris hadir dengan konsep glamping yang dilengkapi dengan fasilitas hotel seperti king size bed, coffee set, refill water, dan water heater. Tempat ini juga memiliki private garden untuk bersantai. Lokasinya berada di Palasari, Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Harga tiket menginap di sini mulai dari Rp1,1 juta per malam. Tempat ini sangat cocok untuk kalian yang ingin menikmati keindahan alam dengan kenyamanan maksimal.
Bukit Kabayan Gunung Bunder
Bukit Kabayan Gunung Bunder menawarkan pengalaman berkemah di tengah hutan pinus yang indah. Dari sini, kalian bisa melihat pemandangan Gunung Salak dan mengunjungi Curug Balong Mutiara serta Curug Ciampea yang lokasinya tidak jauh.
Lokasinya berada di Gunung Bunder 2, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dengan harga tiket masuk mulai dari Rp15.000.
Lembah Salak Camping Ground
Lembah Salak Camping Ground adalah tempat yang pas untuk berakhir pekan bersama keluarga. Kawasan kemahnya luas dan sejuk, serta menawarkan keindahan kota Bogor dari kejauhan. Tempat ini juga dilengkapi dengan kedai dan aktivitas seru seperti bermain ATV.
Fasilitasnya lengkap, mulai dari toilet hingga mushola. Lokasinya berada di Tajur Halang, Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dengan harga tiket mulai dari Rp30.000.
BACA JUGA: 5 Pantai Terindah di Jawa Barat dengan Vibes Mirip Bali yang Wajib Dikunjungi
Nah, dari rekomendasi tempat camping di Bogor tadi, kira-kira kalian mau pilih yang mana? Apapun pilihan kalian, pastikan untuk membawa perlengkapan yang diperlukan dan nikmati waktu berharga bersama orang tersayang.