JABAR EKSPRES – Salah satu fasilitas di Masjid Al Jabbar, yakni Museum Rasulullah SAW. tetap buka seperti biasa dari pukul 13.00 sampai 16.00 WIB selama musim libur Lebaran 2024.
Berdasarkan keterangan Erick, salah satu penjaga keamanan Masjid Al Jabbar, Museum Rasulullah SAW. tetap buka selama libur Lebaran Idul Fitri 1445 H.
“Iya, tetap buka seperti biasa,” kata Erick, Rabu (10/4).
Dia menerangkan, untuk dapat masuk ke Museum Rasulullah haruslah mendaftar online terlebih dahulu melalui link atau aplikasi yang telah tersedia.
“Ada aplikasi yang disebut Sapa Warga. Anda harus mendaftar di sana untuk melihat apakah masih ada kuota,” jelasnya.
Saat mendaftar di Aplikasi Sapa Warga, terdapat beberapa pilihan jam, yaitu 13.30, 14.00, 14.30, 15.00, 15.30, dan 16.00 WIB.
BACA JUGA: Wisata Religi Bandung: Galeri Rasulullah Masjid Raya Al Jabbar
Lalu, pihak Masjid Al Jabbar juga membatasi kunjungan ke sana, yakni hanya 20 orang per kloter dengan waktu 45 menit.
Jika ingin berkunjung, ada beberapa ketentuan yang harus dipatuhi.
- Boleh mengambil foto di dalam Museum Rasulullah dan mengunggahnya di media sosial dengan tagar #galerirasulullah dan #masjidal-jabbar
- Menjaga barang berharga milik pribadi.
- Menjaga kebersihan dan ketertiban.
- Jangan menyentuh, mengambil, merusak koleksi galeri.
- Jangan masuk ke dalam area diorama atau replika galeri.
- Jangan membuat keributan di area galeri.
- Jangan meninggalkan kloter yang dipandu guide.
BACA JUGA: Pengunjung Digetok Uang Parkir Rp12 Ribu, DKM Masjid Al Jabbar Langsung Evaluasi