Tips Mudah Membangunkan Anak Untuk Sahur Tanpa Drama, Dijamin Langsung Melek

JABAR EKSPRES – Sejak usia dini, kita sudah berusaha melibatkan anak untuk setiap aktifitas ibadah, termasuk puasa Ramdhan.Namun tantangan terberatnya adalah saat akan sahur. Berikut ada tips membangunkan anak untuk sahur dengan mudah tanpa drama dan tangisan.

Anak selalu mengalami kesulitan saat dibangunkan sahur, selain karena masih mengantuk, juga kurang adanya motivasi sehingga seringkali terjadi drama yang justru menimbulkan keributan dan anak semakin tidak berminat untuk bangun sahur.

Agar menumbuhkan semangat anak untuk mengikuti ibadah dengan ikhlas tanpa harus dipaksa, ada beberapa tips dari para ahli dan psioloh yang bisa kita coba.

Baca juga : Catat Untuk Sahur! Ini Resep Simpel Sayur Bening Sawi Hijau

Berikut ada beberapa tips yang dapat membantu memudahkan anak untuk bangun sahur, bahkan tanpa perlu dibangunkan lagi oleh orang lain.

1. Cara Membangunkan Anak untuk Sahur

Berikan Pengertian: Jelaskan pentingnya sahur kepada anak secara sederhana dan mudah dimengerti, serta manfaatnya bagi kesehatan dan ibadah.

2. Buat Jadwal Tidur yang Teratur

Pastikan anak memiliki jadwal tidur yang teratur dan cukup untuk memastikan mereka dapat bangun untuk sahur dengan lebih mudah.

3. Bangunkan dengan Lembut

Gunakan cara yang lembut untuk membangunkan anak untuk sahur, seperti dengan memijat lembut atau berbicara dengan suara lembut.

4. Berikan Pilihan Makanan

Biarkan anak memilih makanan sahur yang mereka sukai, sehingga mereka lebih termotivasi untuk bangun dan makan.

5. Buat Acara Spesial

Buatlah momen spesial saat sahur dengan membuat makanan yang disukai anak atau membuat suasana yang menyenangkan di meja makan.

Selain membangunkan sahur, ada juga beberapa cara untuk memotivasi Anak untuk Ikut Puasa :

1. Memberikan Contoh Teladan

Sebagai orang tua, berpuasa dengan konsisten dan memberikan contoh yang baik kepada anak tentang pentingnya berpuasa dapat memotivasi mereka untuk ikut berpuasa.

2. Berkomunikasi dengan Baik

Baca juga : 5 Tips Atasi Ngantuk Setelah Sahur, Mata Bakal On Terus!

Dengarkan keinginan dan perasaan anak dengan baik, serta berikan dukungan dan pemahaman saat menjelaskan pentingnya berpuasa.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan