Mau Berhenti Merokok? Yuk Coba 5 Tips Ini

JABAR EKSPRES – Banyak orang yang merokok dengan sadar bahwa dampak merokok itu buruk bagi dirinya. Tetapi dia tetap melakukannya.

Kita tahu, bahwa bahaya rokok itu tidak hanya berdampak kepada perokoknya saja, tetapi orang yang ada di sekelilingnya pun akan terkena dampaknya.

Merokok sangat bahaya terhadap kesehatan tubuh, merokok juga dapat meruntuhkan masa depan Anda. Bagaimana tidak? Uang yang seharusnya anda tabung untuk masa depan, malah digunakan untuk membeli rokok.

Ketika merokok, Anda akan terkena dampak penyakit seperti gangguan paru-paru, Impotensi, kanker mulut, gangguan lambung, kanker kulit, gangguan kesuburan, dan penyakit kanker lain.

BACA JUGA: Wanita Viral yang Paksa Kucing Merokok Berujung Minta Maaf dan Mengaku hanya Candaan

Maka dari itu, mari berhenti merokok. Dengan berhenti merokok, Anda dapat menyelamatkan diri Anda, orang terdekat Anda, dan masa depan Anda.

Lalu bagaimana cara berhenti merokok yang efektif? Ini dia, 5 Tips Berhenti Merokok dikutip Jabar Ekspres dari laman resmi Kementerian Kesehatan RI:

1. Kenali Waktu dan Situasi

Kenali waktu dan situasi dimana Anda sering merokok. Biasanya orang yang merokok itu setelah makan, nah ini bisa digantikan dengan memakan permen atau buah-buahan untuk mengalihkan keinginan merokok.

2. Minta Dukungan

Jika memang Anda benar-benar ingin berhenti merokok, Anda bisa meminta dukungan dari lingkungan sekitar Anda, seperti keluarga, kerabat, juga sahabat.

Ketika Anda sudah meminta dukungan kepada orang terdekat Anda, otomatis orang tersebut akan menegur Anda ketika Anda ingin merokok untuk tidak merokok.

3. Tahan Keinginan Menunda

Jika Anda sudah menekadkan untuk berhenti merokok, maka hal yang perlu Anda lakukan adalah tidak menunda-nunda untuk berhenti.

BACA JUGA: Kenali Lagi Tanda Bahaya Merokok Bagi Kesehatan, Bukan Main!

Anda harus komitmen terhadap keputusan awal Anda, bahwa Anda sudah bertekad bulat untuk berhenti merokok.

4. Rutin Berolahraga

Berolahraga secara teratur akan membantu Anda untuk bisa berhenti merokok, dengan berolahraga juga tanda Anda sadari, Anda sedang membakar sisa-sisa asap dan nikotin yang tertinggal didalam tubuh.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan