Cara Nonton Red Carpet Golden Disc Award 2024 secara Live

JABAR EKSPRES – Banyak yang penasaran bagaimana cara nonton red carpet Golden Disc Award 2024, mengingat Channel TV JTBC disebut hanya menayangkan acaranya saja.

Hal ini membuat banyak pecinta K-Pop yang sedang mencari cara untuk nonton Red Carpet Golden Disc Award 2024, dimana para Idol Korea yang akan tampil ataupun yang akan membawakan penghargaan akan menyapa penggemarnya sebelum acara dimulai.

Dalam Golden Disc Award 2024 yang berlangsung di Jakarta International Stadium, acara Red Carpet menjadi sangat istimewa, karena pemegang tiket VIP bisa menyaksikannya secara ekslusif.

Baca juga : 5 Cara Nonton Live Streaming Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Melalui HP

Yakni melihat dalam jarak dekat para Idol yang datang, bisa menyapa mereka dengan duduk ditempat duduk khusus.

Namun bagi yang berada dirumah juga tetap masih bisa menyaksikan red carpet melalui saluruan khusus, yakni platform digital Hellolive.tv

Hal ini diumumkan langsung oleh akun Instagram resmi Golden Disk Awards dengan nama akun @golden_disc. Dimana memberikan informasi tentang waktu pelaksanaan acara Red Carpet yakni mulai pukul 7PM KST waktu Korea atau di Indonesia pada pukul 5 Sore hari ini (6/1).

Sayangnya , siaran langsung penayangan red carpet ini tidak akan bisa diakses dari 3 negara, yakni Jepang, Korea dan Indonesia.

Namun diluar tiga negara tersebut masih bisa menyaksikan secara ekslusif dengan membeli tiket online di Hellolive.tv. Dengan tiket tersebut, bisa untuk menyaksikan seluruh rangkaian acara GDA 2024, mulai dari red Carpet, penampilan para artis, hingga penyerahan hadiah.

Bukan itu saja bahkan, sudah ada subtittle dan ada fasilitas penayangan ulangnya.

Baca juga : Ini Yang Harus Dibawa saat Nonton Golden Disc Awards di JIS, Awas Jangan Ada yang Ketinggalan

Banyak netizen yang kecewa dengan pelaksanaan GDA tahun ini, karena tidak seperti penyelenggaraan di tahun sebelumnya yang bisa ditonton secara live di TikTok.

Namun dari beberapa komentar di media sosial, diketahui bahwa baik red carpet ataupun acara GDA 2024 yang ditayangkan melalui Hellolive.tv bisa akses di Indonesia dengan menggunakan VPN, namun beresiko kena blokir bila sampai ketahuan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan