Pasca Malam Tahun Baru, Alun-alun Cimahi Dipenuhi 2,5 Ton Sampah

JABAR EKSPRES – Pada malam tahun baru, volume sampah di alun-alun kota Cimahi meningkat tajam. Hal ini disebabkan oleh banyaknya warga Cimahi yang berkumpul di alun-alun untuk merayakan malam tahun baru.

Peningkatan jumlah sampah disebabkan oleh dua faktor utama, yaitu terbatasnya tempat sampah dan jarak yang jauh antar tempat pembuangan sampah.

“Setelah malam tahun baru ini mengalami peningkatan, mengingat disini tempat titik kumpul masyarakat di alun-alun Kota Cimahi,” ucap UPTD PP (Pelayanan Persampahan) Kota Cimahi, Tarya Sudrajat saat ditemui Jabar Ekspres di alun-alun Cimahi, Minggu, 31 Desember 2023.

BACA JUGA: Sambut Tahun Baru 2024, Alun Alun Cimahi Dipadati Pengunjung

Diperkirakan bahwa malam ini, sekitar 2-3 pick up sampah akan dialokasikan khusus untuk membersihkan lingkungan sekitar alun-alun. Jumlah total sampah yang diperkirakan mencapai sekitar 2,5 ton pada malam tahun baru ini.

“Termasuk juga melakukan pembersihan di sepanjang jalur-jalur utama, seperti jalur Gatsu, Sudirman, Dustira, Sriwijaya, Gandawijaya, dan Amir Machmud,” ujar Tarya.

Menurut Tarya, peningkatan jumlah personil dilakukan saat sampah mengalami peningkatan menjelang malam tahun baru untuk memastikan efektivitas pembersihan di lapangan.

“Kita menurunkan personil 35 orang, dengan kendaraan motor kita ada 20 motor, dan untuk pick up ada 4 persediaan takutnya overload,” ujar Tarya.

BACA JUGA: Malam Pergantian Tahun Baru, Gedung Sate dan Lapangan Gasibu Dipadati Warga

Setelah pergantian tahun, Tarya menambahkan di sekitar alun-alun, perubahan suasana sudah pasti terjadi. Malam tahun baru selalu ramai dengan kehadiran masyarakat yang memeriahkannya.

“Paling untuk hari-hari berikutnya paling 2 Mosam (Motor Sampah) setiap harinya di alun-alun ini,” pungkasnya. (Mong)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan