Peringati Hari Anti Korupsi, Mahfud MD Minta Gen Z dan Milenial Jangan Menyerah dalam Menghadapi Kondisi Sekarang

Usai orasi, Mahfud MD langsung bergeser dan menemui para relawan yang tergabung dalam Sahabat Mang Mahfud di Bandung Interactive Hub pada pukul 13.30 WIB. Dalam acara yang dihadiri hampir seluruh anak muda tersebut, Mahfud menyampaikan sejumlah hal.

Mahfud meminta kepada milenial dan gen Z yang hadir dalam acara tersebut untuk tidak menyerah juga selalu semangat dalam menghadapi semua kondisi. Selebihnya Mahfud banyak berbincang santai dengan seniman dan budayawan Sunda yang datang ke kegiatan tersebut.

Di akhir acara, para pupuhu Bandung menyematkan iket atau penutup kepala khas Sunda kepada sosok yang juga Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan ini. Tak hanya itu, mereka memberikan panggilan ‘uwa’ kepada Mahfud. Ini sebagai simbol jika Mahfud merupakan suri tauladan bagi masyarakat.

Di tempat sama, Iwan Setiawan, inisiator Bandung Interactive Hub, mengaku senang dengan kehadiran Mahfud. Terlebih, tempat ini merupakan posko pemenangan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

“Jadi kami sangat senang sekali dan mendapat kehormatan karena beliau bisa berkunjung ke sini,” ucapnya.

Iwan mengemukakan, relawan yang hadir hari ini berasal dari wilayah Bandung dan sekitarnya. Kedepan, pihaknya berniat untuk memperluas jaringan relawan Sahabat Mahfud MD ke seluruh wilayah di Jawa Barat pada khususnya.

“Nanti di beberapa daerah akan kita siapkan posko sejenis untuk mewadahi teman-teman milenial atau gen Z agar ada suasana berbeda, sehingga ngobrol soal politik bisa santai dan tidak kaku,” katanya. (bbs)

Tinggalkan Balasan