Caleg Gagal Nyaleg, RSUD Lembang Siapkan Poli Kejiwaan

JABAR EKSPRES – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) menyiapkan poli kejiwaan untuk calon anggota legislatif (Caleg) yang stres karena gagal dalam Pemilu 2024 mendatang.

Kepala Bidang (Kabid) pelayanan kesehatan RSUD Lembang, Sri Mulyaningsih mengatakan, RSUD Lembang telah menyiapkan tenaga medis secara khusus untuk memberi pelayanan kesehatan bagi para caleg yang mengalami gangguan jiwa karena gagal.

“Kebetulan memang baru kita buka Desember tahun ini (poli kejiwaan). Kita siapkan dokter spesialis kedokteran jiwa dan psikiatri,” ujar Kepala Bidang (Kabid) pelayanan kesehatan RSUD Lembang, Sri kepada wartawan, Rabu, 6 Desember 2023.

BACA JUGA: TPT RSUD Lembang Ambruk, Nyaris Timpa Ruang Manajemen

Terkait pemeriksaan, menurut Sri, nantinya para caleg akan menggunakan tes Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI).

“Jadi ketika ada para Caleg kan itu merupakan persyaratan ya, ikut pemilu 2024, jadi kita sekarang sudah membuka praktik pemeriksaan kejiwaan bagi para Caleg,” katanya.

Sri menambahkan, RSUD Lembang terdapat satu orang dokter spesialis kejiwaan untuk menangani caleg stres usai Pemilu mendatang.

BACA JUGA: Covid-19 Kembali Menggila, Pemkot Bandung Lakukan Ini Agar Tak Kecolongan

Namun demikian, untuk rawat inap RSUD Lembang belum menyediakan fasilitas tersebut. Nantinya caleg stres akan dirujuk ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Cisarua, Bandung Barat.

“Kita baru bisa melayani konsultasi. Mudah-mudahan tahun depan RSUD Lembang bisa meningkatkan tenaga medis dan sarpras lainnya,” jelasnya.

“Namun kami berharap tidak ada yah caleg yang mengalami depresi akibat gagal dalam pemilu. Kami menyiapkan layanan ini sebagai bentuk antisipasi,” tambahnya. (Wit)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan