JABAR EKSPRES – Ajang GAIKINDO Indonesia International Autoshow (GIIAS) 2023 tengah berlangsung di booth E, Sudirman Grand Ballroom Bandung sampai dengan 26 November 2023.
Dalam ajang otomotif bergengsi itu, Wuling Motors (Wuling) memperkenalkan BinguoEV (dibaca: Bing-go EV). Kemudian, Wuling juga sudah membuka pemesanan untuk mobil listrik terbarunya itu.
Selain BinguoEV, Wuling memamerkan sejumlah produk andalannya. Yakni New Almaz RS Pro Hybrid, Alvez, Air ev. dan juga Air ev.
Baca juga: Ketua DPRD Rudy Susmanto Ucapkan Hari Guru Nasional: Dedikasi Guru Patut Diteladani
Senior Regional Sales Manager Wuling Motors, Kharismawan Awangga mengajak masyarakat Bandung untuk mengunjungi booth E Wuling. Karena memiliki berbagai jenis kendaraan, terutama bertenaga listrik yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Setelah Wuling mengumumkan tampilan dari BinguoEV secara perdana pada hari Kamis lalu, maka dalam kesempatan ini kami membawa serta mobil listrik terbaru Wuling ke GIIAS Bandung untuk menyapa masyarakat Bandung dan sekitarnya. Dengan mengusung semangat Drive Electric, Be The Icon, BinguoEV memadukan desain ikonik, kabin yang nyaman, fitur lengkap, serta daya jelajah hingga 410 kilometer. Mari kunjungi booth Wuling di GIIAS Bandung 2023 untuk melihat langsung produk kedua EV Wuling,” ujarnya pada Jumat, 24 November 2023.
Kharismawan memaparkan bahwa BinguoEV ini merupakan produk kedua kendaraan listrik yang diproduksi oleh Wuling, dengan menggunakan baterai di Indonesia.
Sebelumnya, Wuling Air ev diketahui telah terlebih dahulu mengaspal dengan berbasis listrik.
Dengan kehadiran BinguoEV ini, merupakan wujud dari komitmen Wuling sebagai perusahaan otomotif yang berfokus untuk memproduksi kendaraan bertenaga listrik di Indonesia.
Pengambilan nama BinguoEV ini berasal dari Bahasa Mandarin, yaitu bin berarti ‘banyak’ dan guo bermakna ‘hasil’.
Selain itu, nama dari mobil listrik produksi Wuling ini diambil dari Bahasa Inggris, bingo yang bermakna kebahagiaan atas keberhasilan yang telah diraih.
Kharismawan menyatakan, mobil listrik BinguoEV ini membawa inspirasi positif untuk lebih ramah lingkungan dengan mengusung semangat ‘Drive For A Green Life’.
Selanjutnya, para pengguna BinguoEV juga merepresentasikan ikon dalam perubahan menuju mobilitas berkelanjutan, sesuai dengan tagline “Drive Electric, Be The Icon’.