Ganjar – Mahfud MD Punya Program untuk Atasi Lingkungan!

JAKARTA – Untuk menjaga terhadap perubahan iklim, pasangan Capres dan Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD memiliki komitmen dan kepedulian terhadap lingkungan hidup.

Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Deddy Yevri Sitorus mengatakan, beberpa program untuk lingkungan hidup ini akan menjadi fokus pasangan Ganjar dan Mahfud jika terpilih menjadi presiden RI.

Menurutnya, isu lingkungan hidup sangat penting diangkat. Sebab, masalah ini akan menyelamatkan generasi masa depan bangsa Indonesia.

‘’Ini akan kami kerjakan, masalah lingkungan hidup akan menjadi perhatian serius melalui berbagai programnya,’’ kata Deddy dalam keterangannya.

Dia mengatakan, Pasangan Ganjar – Mahfud akan mendorong pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) yang berkedilan yang bertujuan untuk menyejahterakan rakyat.

Selain itu, program penataan lingkungan akan dilakukan aga menciptakan kondidi lingkungan yang asri dan turut berperan dalam mengantisipasi perubahan iklim akibat kerusakan lingkungan.

Deddy menilai, masalah lingkungan hidup saat ini menjadi sorotan berbagai golongan. terutama anak-anak muda yang saat ini mau terjun langsung dan memiliki kepedulian.

“Ini menyangkut masa depan. Tentu akan sangat baik jika mereka terlibat dan dilibatkan karena mereka punya kepedulian dan cara pandang baru,” ujarnya.

Program lingkungan hidup yang dimiliki pasangan Ganjar dan Mahfud MD sudah tertuang dalam visi dan misi. Secara konkret akan dibuat berbgai program yang melibatkan masyarakat secara luas dengan dukungan dan dorongan pemerintah.

Salah satu program untuk mengurangi emisi gas rumah kaca di antaranya Harmoni Hutan yang nanti akan dijalankan untuk menjaga keseimbangan lingkungan Kawasan perhutanan.

Selain itu, program lainnya adalah mitigasi krisis iklim dalam penerapan ESG dan membentuk kampung sadar iklim.

Tidak ketinggalan, pihaknya juga akan terus mempromosikan program ekonomi hijau yang fokus dengan pembentukan transisi energi, desa mandiri energi, limbah jadi berkah, dan ekonomi sirkuler.

Selain itu, program ekonomi biru menitik beratkan pada pengelolaan lingkungan tata Kelola laut. Program ini, memiliki inklusif dan berkelanjutan dan akselerasi 11 potensi maritim.

‘’Contohnya untuk penangkapan ikan terukur berbasis kuota dan zonasi,’’ ujar Deddy.

Melalui program-program ini, pasangan Ganjar dan Mahfud memiliki komitmen dan kepedulian secara terhadap permasalahan lingkungan yang berkelanjutan dan berkeadilan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan