MotoGP2023: Francesco Bagnaia Berhasil Merebut Posisi Puncak Klasemen

JABAR EKSPRES- Klasemen sementara MotoGP 2023 setelah berakhirnya balapan MotoGP Mandalika 2023 dan Francesco Bagnaia dari tim Ducati Lenovo berhasil merebut kembali posisi puncak klasemen setelah menjadi juara.

Sebelum balapan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu (15/10/2023) sore WIB, Jorge Martin berhasil merebut pimpinan klasemen dari juara bertahan, Francesco Bagnaia. Hal ini berkat kemenangan yang diraihnya dalam sprint race pada Sabtu (14/10/2023) kemarin.

BACA JUGA: MGPA Sebut Pembalap MotoGP Akui Kualitas Sirkuit Mandalika Tahun Ini Jauh Lebih Baik

Pembalap motoGP 2023 lainnya yaitu Martin mampu meraih tambahan 12 poin, menjadikannya pemuncak klasemen dengan total 328 poin. Dia unggul tujuh poin dari Francesco Bagnaia, yang hanya mampu mengumpulkan dua poin dari balapan pendek tersebut.

Martin melanjutkan penampilan gemilangnya dalam balapan utama pada Minggu (15/10/2023) sore WIB. Meskipun ia memulai balapan dari posisi keenam, Martin, atau yang biasa disapa “Martinator,” mampu dengan cepat mendahului pesaing-pesaingnya hingga berada di posisi terdepan sebelum melewati tikungan pertama.

Pembalap motoGP 2023 asal Spanyol tersebut berhasil mempertahankan keunggulan hingga tiga detik pada lap ke-13. Sayangnya, ia mengalami kecelakaan pada tikungan ke-11.

Pada titik ini, Bagnaia dipastikan akan kembali ke puncak klasemen asalkan ia bisa menyelesaikan balapan. Namun, Pecco, panggilan akrab bagi Bagnaia, berhasil merebut kembali posisi terdepan dari Maverick Vinales dan memenangkan balapan.

Kini, Bagnaia kembali menempati puncak klasemen dengan total 346 poin yang ia kumpulkan dari 10 kemenangan. Ia unggul 18 poin dari Jorge Martin yang memiliki 328 poin.

Sementara itu, pembalap MotoGP 2023 lainnya yaitu Marco Bezzecchi yang finis kelima di Mandalika saat ini memiliki 283 poin. Namun, perbedaan poin yang sudah cukup jauh membuatnya sulit untuk ikut dalam perburuan gelar juara yang semakin mengerucut antara Bagnaia dan Martin.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan