Pertama di Indonesia, Perguruan Kala Hitam Bakal Gelar Karate dengan Peserta Hingga Karateka Veteran

JABAR EKSPRES — Dalam upaya ikut memajukan olahraga, khususnya olahraga bela diri, Perguruan Karate Kala Hitam akan menggelar kejuaraan karate Wali Kota Open 2023.

Rencananya Wali Kota Open 2023 tersebut akan digelar se-Bandung Raya yang meliputi, Kota Badung, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat pada November mendatang.

Ketua Pengurus Provinsi Jawa Barat (Pengprov Jabar) Perguruan Karate Kala Hitam, M. Nur Rachman mengungkapkan, tujuan dari event adalah mencari bibit atlet karateka berbakat untuk dibina agar dapat mewakili daerah dalam event-event tingkat nasional hingga internasional.

“Intinya kita ingin melihat potensi atlet karateka di Kota Cimahi,” ungkapnya saat audensi kepada Pejabat Wali Kota Cimahi, Rabu (27/9).

Menurutnya, event yang akan digelar kali ini terbuka untuk umum dengan target peserta sebanyak seribu orang.

“Wali Kota Open 2023 ini untuk pertama kalinya digelar dengan peserta mulai dari usia dini hingga veteran,” ujarnya.

“Jadi peserta pertandingan ini bisa diikuti oleh para karateka usia 41 hingga 61 tahun,” imbuhnya.

Dia pun mengaku, rencana kejuaraan Karate Wali Kota Open 2023 tersebut bakal di suport oleh Pemkota Cimahi.

Alhamdulillah pak Pj Wali Kota sudah mendukung kejuaraan ini. Tapi beliau minta, Kala Hitam tetap menempuh jalur hirarki organisasi. Jadi kita harus tetap berkoordinasi dengan KONI dan juga FORKI,” bebernya.

Sementara itu, Pj Wali Kota Cimahi Dikdik S. Nugrahawan mengaku siap memberi dukungan terhadap event tersebut.

“Selama kegiatan demi memajukan daerah kami siap mendukung,” terangnya.

Dikdik menilai event yang bakal digelar oleh Perguruan Karate Kala Hitam adalah kesempatan penting untuk mengembangkan bakat olahraga di Kota Cimahi.

“Kami dari jajaran pemerintah Kota Cimahi menyambut baik atas inisiasi dari Kala Hitam. Apalagi bertujuan untuk lebih meningkatkan prestasi olah raga di Kota Cimahi khususnya di cabang karate,” ucapnya.

Dikdik berharap dengan even nanti bakal banyak melahirkan bibit-bibit atlet handal yang bisa mengangkat prestasi Kota Cimahi.

“Kami ingin prestasi para atlet di Kota Cimahi terus meningkat hingga bisa mencapai tingkat provinsi , atau tingkat nasional, atau bahkan sampai internasional,” jelasnya. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan