JABAR EKSPRES – Aplikasi WhatsApp (WA) telah menjadi salah satu aplikasi pesan yang sangat populer dan di gunakan oleh banyak pengguna smartphone saat ini, bagi yang belum tahu berikut cara daftar akun whatsapp tanpa nomor hp.
Seperti yang di ketahui bersama untuk menggunakan aplikasi ini, langkah pertama yang di perlukan adalah mendapatkan kode verifikasi.
Lihat juga : Cara Mudah Bikin Stiker Unik dengan Emoji Kitchen di Google
Kode verifikasi WhatsApp berfungsi untuk memastikan bahwa orang yang mengakses akun tersebut adalah pemilik asli dari nomor telepon yang terdaftar.
Biasanya, kode verifikasi WA di minta saat Anda melakukan WhatsApp login baru setelah memasukkan nomor telepon pada langkah awal.
Untuk mendapatkan kode verifikasi berupa 6 digit PIN, WhatsApp umumnya hanya memberikan dua pilihan, yaitu melalui SMS atau panggilan telepon.
Namun, ada beberapa persyaratan lain yang harus di penuhi saat melakukan pendaftaran akun WhatsApp, antara lain :
1. Pastikan aplikasi WhatsApp yang terpasang di perangkat adalah versi terbaru yang dapat di unduh melalui layanan Google Play (untuk Android) atau App Store (untuk iOS).
2. Saat memasukkan nomor telepon, pastikan menggunakan kode negara yang sesuai.
3. Pastikan ponsel Anda terhubung dengan jaringan internet dan memiliki akses ke paket data atau WiFi. Selain itu, Anda juga harus dapat menerima panggilan dan pesan SMS internasional.
Meskipun begitu, ada cara untuk mendaftar atau menggunakan WhatsApp tanpa menggunakan nomor hp yang valid.
Cara Daftar Akun Whatsapp tanpa Nomor HP
Namun, sebenarnya ini melibatkan penggunaan nomor virtual yang dapat di peroleh melalui aplikasi seperti TextNow. Berikut langkah-langkahnya:
1. Unduh dan pasang aplikasi TextNow di perangkat Anda.
2. Daftar akun baru atau pilih opsi “Continue with Google.”
3. Gunakan kode area Amerika Serikat (US) saat memilih nomor virtual.
4. Pilih nomor yang dapat di gunakan untuk menerima panggilan dan pesan SMS.
5. Beralih ke aplikasi WhatsApp dan login menggunakan nomor virtual yang telah Anda dapatkan.
Lihat juga : Microsoft Designer Sekarang Hadir di Perangkat Android