KILAS KEMARIN: PT Pertamina Bakal Hapus Pertalite hingga Partai Nasdem Tetapkan Muhaimin Iskandar sebagai Cawapres Anies Baswedan

JABAR EKSPRES – Rencana PT Pertamina (Persero) menghapus Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite hingga Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh menetapkan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai calon Wakil Presiden (Cawapres) Anies Baswedan terangkum dalam kilas kemarin.

Seperti diketahui bahwa rencana penghapusan Pertalite disampaikan oleh Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati. Ia juga sempat membeebrkan pengganti BBM jenis tersebut.

BACA JUGA: Robek Baliho Anies Baswedan, Bentuk Ungkapan Kecewa Partai Demokrat Sukabumi

Sementara itu, Muhaimin Iskandar disebut-sebut sebagai pengganti Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang sebelumnya sudah ditetapkan akan maju sebagai Cawapres Anies Baswedan.

Dirangkum JabarEkspres.com pada Jumat, 1 September 2023, inilah berita yang terhimpun dalam kilas kemarin.

BACA JUGA: Prakiraan Cuaca Bandung Hari ini, Jumat, 1 September 2023

1. Soal Rencana Pertamax Green 92 Bakal Gantikan Pertalite, PT Pertamina: Belum Ada Keputusan Pemerintah

Rencana PT Pertamina (Persero) menghapus Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite mencuat ke publik. Rencana penghapusan Pertalite pun dijelaskan oleh Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati.

Kemudian, ia mengungkapkan bahwa PT Pertamina saat ini tengah mengkaji untuk meningkatkan kadar oktan BBM Subsidi RON 90 menjadi RON 92. Hal tersebut dilakukan dengan mencampur Pertalite dengan Ethanol 7 persen sehingga menjadi Pertamax Green 92. Namun, kajian yang dinamakan Program Langit Biru Tahap 2 tersebut masih dilakukan secara internal dan belum diputuskan.

“Program tersebut merupakan hasil kajian internal Pertamina, belum ada keputusan apapun dari pemerintah. Tentu ini akan kami usulkan dan akan kami bahas lebih lanjut,” kata Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati saat menghadiri Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VII DPR RI di Jakarta, dikutip JabarEkspres.com dari situs resmi Pertamina pada Rabu, 30 Agustus 2023.

Baca selengkapnya KLIK DI SINI

2. BREAKING NEWS! Koalisi Perubahan untuk Persatuan Pecah, AHY Tidak Jadi Cawapres?

Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh resmi menetapkan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai calon Wakil Presiden (Cawapres) Anies Baswedan pada tanggal 29 Agustus 2023 lalu. Hal itu dilakukan untuk menggantikan posisi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), yang sebelumnya ditetapkan akan maju sebagai Cawapres Anies.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan