Vladimir Putin Berduka Cita Atas Jatuhnya Pesawat Prigozhin

JABAR EKSPRES – Presiden Rusia, Vladimir Putin, mengeluarkan pernyataan resmi pada hari Kamis mengenai kecelakaan pesawat yang tragis.

Dalam pernyataannya, Vladimir Putin mengekspresikan rasa “belasungkawa” atas kematian Yevgeny Prigozhin, pemimpin Wagner Group, yang tewas dalam kecelakaan tersebut.

Ia menggambarkan Prigozhin sebagai sosok yang mungkin memiliki kekurangan namun berhasil mencapai hasil dalam tindakannya.

Saat ini, otoritas sedang melakukan penyelidikan intensif guna mengungkap penyebab pasti dari kejadian tragis yang terjadi pada hari Rabu lalu.

Kecelakaan ini memiliki latar belakang yang signifikan, karena terjadi tepat dua bulan setelah insiden pemberontakan singkat yang melibatkan Wagner Group terhadap pimpinan militer di Moskow.

BACA JUGA: Intelijen Amerika Serikat Sebut Pesawat Bos Wagner Prigozhin Sengaja Dijatuhkan

“Pertama-tama saya ingin menyampaikan belasungkawa yang tulus kepada keluarga semua korban,” kata Putin dalam pertemuan yang disiarkan televisi, dan menyebut insiden itu sebagai “tragedi.”

“Saya mengenal Prigozhin sejak lama, sejak awal tahun 90an. Dia adalah orang yang bernasib rumit, dan dia membuat kesalahan serius dalam hidupnya, namun dia mencapai hasil yang tepat,” tambah Putin, dikutip oleh JabarEkspres.com dari The Moscow Times, Jumat, 25 Agustus 2023.

Yevgeny Prigozhin, pemimpin utama Grup Wagner yang terlibat dalam intervensi militer Rusia di Ukraina, dinyatakan tewas dalam kecelakaan pesawat di wilayah utara kota Moskow.

Kecelakaan pesawat yang menewaskan Prigozhin ini menimpa Embraer Legacy 600 dengan nomor registrasi RA-02795, dan kabarnya tidak ada korban yang selamat dalam peristiwa ini.

BACA JUGA: Pemimpin Pasukan Wagner Yevgeny Prigozhin Meninggal dalam Kecelakaan Pesawat Tragedi di Utara Moskow

Sumber-sumber di Moskow mengonfirmasi bahwa kecelakaan ini terjadi ketika pesawat tersebut tiba-tiba hilang kontak pada pukul 18:11 waktu setempat.

Potret yang beredar di media sosial menampilkan puing-puing pesawat yang hangus terbakar, meninggalkan sedikit harapan untuk bertahan bagi penumpangnya.

“Ketua Grup Wagner, Pahlawan Rusia, patriot sejati Tanah Airnya – Yevgeny Viktorovich Prigozhin meninggal akibat tindakan pengkhianat Rusia,” sebuah postingan di saluran Gray Zone mengatakan pada hari Rabu, 23 Agustus 2023, dikutip dari TRT World.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan